Bogor Istimewa
Kabupaten Bogor Istimewa Dan Gemilang

Buntut Tewasnya 4 Warga Akibat DBD, Pemkot Bogor Bakal Lakukan Pemberantasan Sarang Nyamuk

Pemerintah Kota Bogor tengah berupaya mengantisipasi meluasnya wabah penyakit demam berdarah (DBD).

Penulis: Muamarrudin Irfani | Editor: Vivi Febrianti
Tribunnewsbogor.com/Muammarudin Irfani
Wakil Walikota Bogor, Dedie A Rachim sebut Pemkot Bogor bakal lakukan pemberantasan sarang nyamuk, Sabtu (24/2/2024). 

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Muamarrudin Irfani

TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BOGOR BARAT - Pemerintah Kota Bogor tengah berupaya mengantisipasi meluasnya wabah penyakit demam berdarah (DBD).

Salah upaya yang dilakukan adalah dengan melakukan pemberantasan sarang nyamuk (PSN).

Wakil Walikota Bogor, Dedie A Rahim mengatakan, kegiatan pemberantasan sarang nyamuk akan dilakukan di sejumlah wilayah.

Bahkan, kata dia, pemberantasan sarang nyamuk itu akan dipimpin langsung oleh Walikota Bogor, Bima Arya.

"Rencananya besok pak wali akan turun langsung ke beberapa wilayah melakukan pembersihan jentik nyamuk," ujarnya kepada wartawan di Gedung Suryakencana, Kelurahan Loji, Kecamatan Bogor Barat, Kota Bogor, Sabtu (24/2/2024).

Sebagaimana diketahui, kasus DBD di Kota Bogor saat ini tengah mengalami lonjakan kasus.

Sejak awal tahun 2024, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bogor mencatat sebanyak 389 kasus pada bulan Januari.

Sedangkan pada Februari 2024 tercatat sebanyak 361 kasus.

Sementara itu, empat orang meninggal dunia akibat terserang DBD.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved