Info Tekno

Gampang Banget! Begini Cara Membaca Chat WhatsApp Tanpa Membuka Isi Chat-nya, Ada 2 Tutorial

Simak cara baca chat WhatsApp tanpa membuka chatnya supaya selalu terlihat belum dibaca. Ternyata tak perlu install aplikasi lain.

Penulis: khairunnisa | Editor: khairunnisa
pinterest
Simak cara baca chat WhatsApp tanpa membuka chatnya supaya selalu terlihat belum dibaca. Ternyata tak perlu aplikasi lain. 

TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Pengguna WhatsApp kini bisa membaca chat WA tanpa perlu membuka isi chat-nya.

Tak perlu pasang aplikasi lain, pengguna bisa langsung menggunakan WhatsApp guna melihat isi chat orang lain tanpa harus membuka ruang obrolan.

Seperti diketahui, pengguna kerap penasaran dengan chat dari seseorang namun tak ingin segera membukanya.

Sebab jika seseorang sudah membaca chat dari pengguna lain maka harapannya adalah segera dibalas.

Sementara itu perlu waktu beberapa lama oleh seseorang untuk membalas chat dari pengguna lain.

Simak cara baca chat WhatsApp tanpa membuka chatnya supaya selalu terlihat belum dibaca. Ternyata tak perlu aplikasi lain.
Simak cara baca chat WhatsApp tanpa membuka chatnya supaya selalu terlihat belum dibaca. Ternyata tak perlu aplikasi lain. (pinterest)

Untuk itu, WhatsApp memperbaharui fiturnya kian canggih.

Yakni pengguna WhatsApp bisa membaca chat dari orang lain tanpa harus membuka chat-nya.

Dihimpun TribunnewsBogor.com dari berbagai sumber, berikut adalah cara membaca chat WhatsApp tanpa membuka chat-nya:

Cara pertama adalah pengguna bisa langsung membaca chat WhatsApp tanpa harus membuka chat-nya lewat aplikasi.

Caranya adalah sebagai berikut:

  • Buka aplikasi WhatsApp
  • Ketikkan nama kontak pengguna yang ingin dilihat chat belum dibaca
  • Otomatis akan muncul isi chat dari pengguna tersebut di menu 'pesan dari (nama kontak)'
  • Chat teratas yang muncul adalah chat terbaru yang dikirim pengguna tersebut
  • Di menu tersebut juga ada waktu atau jam kapan chat tersebut dikirim

Kendati anda bisa membaca chat-nya lewat WhatsApp langsung, tapi pengguna yang mengirimi kita pesan itu tahunya chat-nya belum dibaca.

Baca juga: Tak Perlu Bayar Mahal Hacker! Begini 3 Cara Amankan Akun WhatsApp Supaya Tidak Disadap

Cara kedua pengguna bisa membaca chat tanpa membuka chat adalah dengan menyetel pop up WhatsApp.

Berikut adalah caranya:

  • Buka aplikasi WhatsApp
  • Pilih tanda titik tiga di pojok kanan atas
  • Pilih setelan
  • Pilih notifikasi
  • Pilih notifikasi pop up
  • Pilih selalu tampilkan pop up
  • Chat akan tampil di pop up notifikasi

Jika notifikasi pop up sudah dinyalakan, maka setiap chat yang masuk akan muncul terlebih dahulu di notifikasi.

Alhasil anda bisa membacanya tanpa harus membuka ruang obrolan chat dengan orang tersebtu.

Tak cuma itu, pengguna juga bisa langsung membalas chat WhatsApp di pop up tersebut tanpa harus membukanya.

Selamat mencoba!

Baca berita lain TribunnewsBogor.com di Google News 

Ikuti saluran Tribunnews Bogor di WhatsApp: https://whatsapp.com/channel/0029VaGzALAEAKWCW0r6wK2t

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved