Idul Adha 2025
Hukum Kurban Online Idul Adha 2025, Apakah Sah? Ini Penjelasan Ustaz Abdul Somad dan Buya Yahya
Jika berniat berkurban online, ada baiknya untuk mengetahui hukum kurban online saat Idul Adha. Simak penjelasan Ustaz Abdul Somad dan Buya Yahya.
Penulis: tsaniyah faidah | Editor: Tsaniyah Faidah
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Seiring semakin berkembangnya teknologi, berkurban pun bisa dilakukan secara online, termasuk saat Idul Adha 2025 nanti.
Maksud berkurban secara online yakni uang yang digunakan untuk membeli hewan kurban dikirim melalui transfer.
Orang yang melakukan kurban juga tidak menyaksikan prosesi penyembelihan yang dilakukan oleh lembaga yang dipercaya.
Jika berniat berkurban secara online, ada baiknya untuk mengetahui hukum kurban online saat Idul Adha.
Kurban dengan sistem online praktiknya cukup mudah dan bisa dilakukan dalam jarak jauh dimanapun dan kapanpun.
Untuk melakukannya, kamu hanya perlu transfer sejumlah uang yang sesuai dengan harga hewan kurban yang dipilih.
Usai uang ditransfer, panitia yang kemudian akan mengurus semuanya.
Mulai dari pemilihan hewan kurban, penyembelihan, hingga pembagian daging kurban kepada orang-orang yang membutuhkan.
Lantas, apa hukumnya jika ditunaikan secara online?
Menyikapi hal ini, Ustaz Abdul Somad atau biasa disapa dengan UAS memberikan tanggapan.
Melansir dari kanal YouTube Ustaz Abdul Somad Official, menjelaskan, menyaksikan penyembelihan hewan kurban atau menyembelih sendiri hukumnya adalah sunnah.
Oleh karena itu, penting bagi orang yang hendak berkurban mengetahui lembaga kurban online yang terpercaya dan amanah.
"Saya berkurban untuk saya 'nama fulan bin fulan, istri fulana bin fulan, anak fulan bin fulan, transfer," ujar UAS.
Berkurban secara online, menurutnya sah dan afdol, karena sudah berbuat untuk orang yang tidak mampu.
Baca juga: 3 Syarat Hewan Kurban yang Layak Disembelih Saat Idul Adha 2025 Nanti, Cek Dulu Sebelum Membeli
"Jangan ragu, jangan khawatir, jangan anggap tidak sah, jangan angap tidak afdol. Justru anda sudah berbuat untuk orang yang tidka mampu," jelas UAS.
Refleksi Kurban Sebagai 'Penyembelihan' Pemikiran Egosentris, Gus Najih: Maknanya Luas |
![]() |
---|
5 Tips Mengolah Daging Kurban agar Cepat Empuk Tanpa Presto, Siapkan Nanas atau Daun Pepaya |
![]() |
---|
Beratnya 1,7 Ton, Sapi Prabowo di Bogor Sempat Bikin Panitia Kewalahan, Melawan Saat Dijatuhkan |
![]() |
---|
Kurban 18 Sapi, Dewi Perssik Ikut Potong Daging untuk Dibagikan ke Tetangga |
![]() |
---|
Cerita Uci dan Siti Jauh-jauh dari Cirebon ke Masjid Istiqlal Demi Lihat Sapi Prabowo-Gibran |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.