Fraksi PDIP Walk Out di Rapat Paripurna DPRD Jabar, KDM Beri Sindiran: Kita Kerja Untuk Siapa?
Fraksi PDIP Walk Out di Rapat Paripurna DPRD Jabar, KDM Beri Sindiran: Kita Kerja Untuk Siapa?
Penulis: Vivi Febrianti | Editor: Vivi Febrianti
TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi memberikan sindiran pedas kepada pihak yang menolak usulannya terkait anggaran.
Hal itu setelah Fraksi PDIP memutuskan untuk walk out dalam Rapat Paripurna DPRD Jawa Barat, pada Jumat (16/5/2025).
Meski seluruh fraksi PDIP, termasuk Ono Surono walk out, namun Rapat Paripurna itu tetap berjalan.
Sabtu (17/5/2025) pagi ini, Dedi Mulyadi pun membuat video berupa sindiran.
Ia menyindir pihak yang ingin dihargai tapi tak mernah menghargai.
Dedi Mulyadi yang akrab disapa KDM itu juga mempertanyakan tujuan pemimpin, bekerja untuk rakyat atau segelintir orang.
KDM pun menyinggung pihak yang tak hadir dalam Musrenbang pada 7 Mei 2025 lalu.
Di mana pernyataan KDM pada Musrenbang itulah yang menjadi alasan Fraksi PDIP untuk walk out.
Dedi Mulyadi pun menyindir pihak yang tak datang dalam musrenbang itu.
"Musrenbang forum yang sakral, diundang tidak mau datang. Ingin dihargai tapi tak pernah menghargai, ingin dilibatkan tapi tak pernah mau terlibat," kata KDM dikutip dari akun TikToknya, Sabtu (17/5/2025).
Ia pun menyindir pihak yang tak setuju dengan anggaran Pemprov Jabar yang berpihak pada rakyat.
"Ngaku berpihak pada rakyat, berjuang untuk rakyat, giliran anggaran dibuat untuk kepentingan rakyat, tak terima, dianggap melanggar konstitusi," ucapnya lagi.
KDM pun mempertanyakan untuk siapakah pada kelompok itu bekerja.
"Mari kita renungi, kita ini bekerja buat siapa dan untuk siapa?," tutupnya.
Fraksi PDIP Walk Out
Pada Rapat Paripurna itu, Anggota DPRD dari Fraksi PDIP, Doni Maradona melakukan menginterupsi.
| Bogor Masuk Status Siaga Darurat, Rudy Susmanto Minta Warga di Tebing dan Sungai Waspada |
|
|---|
| Dedi Mulyadi Temukan Aliran Dana Gelap dari Aqua, PDAM Diam-diam Palak Pajak dari Pabrik, Korupsi ? |
|
|---|
| KDM Ngaku Tak Niat Jatuhkan Aqua, Kini Larang Perusahaan Itu Bantu Bangun Jalan: Duit Pemprov Cukup |
|
|---|
| Terjawab Soal Viral Pria Israel Ber-KTP Pasir Hayam Cianjur, KDM Temui Bupati: Ini Bagaimana ? |
|
|---|
| Dedi Mulyadi Ledek Sumber Air Aqua, Kini Ngaku Tak Hancurkan Nama Perusahaan : Galinya di Gunung |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.