Tak Disangka Seperti Ini Wajah Krisdayanti Saat Pertama Kali Mejeng Di Sampul Majalah Remaja
Dirinya juga ternyata mengikuti ajang model di salah satu majalah remaja tanah air sekitar tahun 90-an.
Penulis: Tania Natalin Simanjuntak | Editor: Soewidia Henaldi
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Tania Natalin
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Mengawali karier sejak belia, siapa sangka sosok penyanyi cantik ini sudah melewati berbagai fase mode di dalam hidupnya.
Dirinya juga ternyata mengikuti ajang model di salah satu majalah remaja tanah air sekitar tahun 90-an.
Apalagi namanya keluar sebagai juara pertama.
Sejak itu, ia pun jadi idola banyak remaja Indonesia.
Baca: Setelah Sebut Jokowi dan Ayu Ting Ting Orang Miskin Di Media Sosial Nasib Pria Ini Mengenaskan
Berbagai pemotretan ia jalani, termasuk ketika wajahnya juga mendapat berbagai macam riasan.
Selain jadi model majalah remaja, namanya juga perlahan disorot karena kebisaannya dalam hal tarik suara.
Profesi penyanyi itu pun menjadi keahliannya hingga kini.
Baca: Kisah Mengenaskan Mahasiswi yang Diperkosa 4 Pemuda, Saat Lapor Polisi Malah Dibilang Drama
Sudah punya 4 anak dan berusia 42 tahun, siapa yang meragukan kecantikan seorang Krisdayanti?
Berbagai panggung dan layar kaca ia jajal.
Sederet prestasi ia buat dan semakin melambungkan namanya.
KD sendiri juga sudah punya hampir 3 juta pengikut di Instagram.
Belakangan wajahnya semasa jadi model majalah remaja diunggah oleh sebuah akun.
