Cerita Pilu Driver Ojek Online Ngebid Sambil Bawa Anak, Ternyata Begini Hubungannya dengan Istri
Betapa tidak, awal pertama kali bertemu Akhmad melihat Rahmat membawa tas ukuran besar di motornya.
Penulis: Ardhi Sanjaya | Editor: Ardhi Sanjaya
TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Dikala banyak orang bekerja memeras keringat seorang diri, driver ojek online ini malah berbeda.
Selain memutar otak agar mendapat penumpang, dia juga perlu memikirkan anaknya.
Kisah driver ojek online ini belakangan diperbincangan warganet.
Banyak yang tak tega melihat kondisinya.
Kala itu, Rahmat bertemu dengan pemilik akun Facebook Akhmad Luthfi.
Setelah pertemuan yang menggetarkan hatinya itu, Akhmad lantas membagikannya di grup KOMUNITAS UBER MOTOR INDONESIA.
Tak ayal, respon ratusan warganet serupa dengan apa yang dirasakan Akhmad.
Baca: Rindu Masa-masa Sekolah, Warganet Tak Kenal Wajah Aurel Hermansyah di Foto SMA-nya
Betapa tidak, awal pertama kali bertemu Akhmad melihat Rahmat membawa tas ukuran besar di motornya.
Tas tersebut diselempang dan ditaruh di bagian belakang.
Tapi Akhmad melihat ada yang aneh.
Ia melihat ada kaki mungil di balik tas besar Rahmat.
Benar saja, Rahmat membawa motor sembari menggendong anaknya.
Belum begitu besar, diperkiran berusia sekitar satu tahun.
Baca: Penampilannya Bikin Takut BCL, Suara Konstestan Indonesian Idol Ini Buat Armand Terperenyak
