Loncat ke Sungai Ciliwung yang Sedang Surut, Warga Jakarta Pusat Tenggelam Di Bogor
Andi melanjutkan, sekitar pukul 12.00 WIB Riki sedang duduk di bibir sungai bersama temannya.
Penulis: Lingga Arvian Nugroho | Editor: Ardhi Sanjaya
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Lingga Arvian Nugroho
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, TANAH SAREAL - Seorang pria tenggalam di Sungai Ciliwung, Jembatan Jalan Sholeh Iskandar, Tanahsareal, Kota Bogor, Kamis (7/5/2018).
Pria berusia 23 tahun itu merupakan warga asal Jakarta Pusat.
Menurut warga sekitar, Andi (32), korban tenggalam bernama Riki.
Andi melanjutkan, sekitar pukul 12.00 WIB Riki sedang duduk di bibir sungai bersama temannya.
"Iya lagi pada berdiri di sungai nongkrong siang-siang," kata Andi warga sekitar.
Namun, menurut Andi, tiba-tiba saja Riki meloncat ke sungai.
"Enggak dalam, airnya juga lagi surut, tapi kan disitu ada sedongan kaya curugan (palung), kayanya masuk ke dalam," katanya.
Hingga saat ini petugas BPBD Kota Bogor, Tagana Kota Bogor bersama sejumlah relawan sedang melakukan pencarian.