Ammar Zoni dan Irish Bella Nikmati Bulan Madu di Lombok, Kompak Pose Bareng Ayah Mertua
Kini, berselang 2 hari setelah gelaran akbar tersebut, publik dibuat bertanya-tanya dengan rencana bulan madu Ammar Zoni dan Irish Bella.
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Rasa bahagia masih menyelimuti pasangan pengantin baru, Ammar Zoni dan Irish Bella yang resmi menikah pada Minggu (28/4/2019) lalu.
Ammar Zoni dan Irish Bella ramai menjadi perbincangan publik lantaran pernikahan mereka disebut-sebut sebagai sebagai salah satu pernikahan terakbar di Tanah Air tahun ini.
Bagaimana tidak, momen Ammar Zoni dan Irish Bella mengucap janji suci kala itu disiarkan secara langsung oleh salah satu stasiun televisi di Tanah Air.
Bukan hanya itu, pesta pernikahan mereka pun digelar secara meriah di sebuah hutan pinus, yakni Pine Hills Cibodas, Lembang, Jawa Barat.
Pernikahan yang digelar secara outdoor ini dihadiri banyak tamu undangan dari berbagai kalangan.
Mulai dari rekan sesama artis, kerabat keluarga hingga para penggemar.
Kini, berselang 2 hari setelah gelaran akbar tersebut, publik dibuat bertanya-tanya dengan rencana bulan madu Ammar Zoni dan Irish Bella.
Pasalnya, tak satupun dari keduanya yang mengungkapkan kepada para awak media soal ke mana mereka akan berlibur setelah membina mahligai pernikahan.
Namun, rasa penasaran publik seolah terjawab lewat unggahan ayah Irish Bella, Johan de Beule baru-baru ini.
• Ammar Zoni & Irish Bella Menikah, Ranty Maria Sang Mantan Pacar Dihadiahi Mawar Hitam, Ini Artinya!
• Kontroversi Baliho Prabowo-Sandi di Cileungsi Bogor Hingga Warga Adang Petugas, Ini Fakta-faktanya
Lewat Instagram pribadinya @debeulejohan2018 pada Selasa (30/4/2019) ini, Johan mengejutkan netizen dengan mengunggah potret bersama sang menantu, Ammar Zoni.
Pria berkebangsaan Belgia itu tersenyum semringah saat berpose bersama suami putrinya.
Tampak hamparan laut biru serta pepohonan hijau menjadi latar belakang foto mereka.
Teka-teki mengenai tempat bulan madu Ammar Zoni dan Irish Bella akhirnya terkuak lewat lokasi yang disematkan Johan de Beule di unggahannya.

Ya, di postingan itu Johan menuliskan Mangkung, Nusa Tenggara Barat, Indonesia sebagai lokasinya berfoto saat itu.
• Terharu Dengar Dipo Latief Doakan Anaknya di Masjid, Nikita Mirzani Kesal Saat Tahu Fakta Sebenarnya
• BPN Tuding Hormat Siap Presiden ke Jokowi Bentuk Parodi & Penghinaan, TKN : Ini Kebanyakan Baper !
Mangkung sendiri tak lain adalah sebuah desa yang terletak di tengah Pulau Lombok.