Teror Bom

Istana Bogor Dijaga Ketat

Salah seorang Polisi Militer, mengatakan Presiden Jokowi belum berada di dalam Istana Bogor.

Penulis: Yudhi Maulana Aditama | Editor: Soewidia Henaldi
TribunnewsBogor.com/Yudhi Maulana
Istana Bogor pasca ledakan bom di Jakarta. 

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Yudhi Maulana

TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BOGOR TENGAH - Pasca ledakan bom yang berada di Jalan MH Thamrin, Sarinah, Jakarta Pusat, kondisi di Istana Bogor masih lengang.

Pantauan TribunnewsBogor.com Kamis (16/1/2016) pukul 12.50 WIB, pengamanan di Istana Bogor mulai diperketat.

Dua mobil polisi terparkir di depan pos polisi.

Anggota polisi juga masih berjaga di pos.

Kondisi arus lalu lintas juga masih normal dan lancar di Simpang Istana Bogor.

Salah seorang Polisi Militer, mengatakan Presiden Jokowi belum berada di dalam Istana Bogor.

"Belum ada, beliau masih di Cirebon Jalan ke Jakarta," katanya kepada TribunnewsBogor.com.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved