Lihat Kalimat Tak Biasa di Karangan Bunga Pernikahan dari Teman Ini
Dalam gambar tersebut tampak seorang pria berdiri mengenakan pakaian berwarna putih
Penulis: Noor Hendy Dinata Poetra | Editor: Suut Amdani
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Hendy Dinata
TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Sebuah gambar yang menampilkan hal unik diunggah ke jejaring sosial Path oleh akun bernama Naufal Rachmawan.
Gambar tersebut diketahui diunggah sekitar tiga jam yang lalu ke jejaring sosial Path.
Dalam gambar tersebut tampak seorang pria berdiri mengenakan pakaian berwarna putih di sisi sebuah karangan bunga.
Uniknya, karangan bunga yang terdapat dalam gambar tersebut bertuliskan kata-kata yang tidak biasa.
Pada karangan bunga tersebut tertulis kalimat ini.
"Turut bersuka cita atas menikahnya Abdi VS Arinda, yah kok kawin sih? jangan sombong 2 ya tetap nongkrong, sukses trus brader, anak anak IPS 1 & Boca Cola".
Pada saat mengunggah gambar tersebut ke jejaring sosial Path, akun bernama Naufal Rachmawan memberikan keterangan ini.
"Happy wedding bang abdi dan kak arinda!".
Akun bernama Naufal Rachmawan diketahui mengunggah gambar tersebut di Griya Bhima Sakti, Jakarta Selatan.
Ada sekitar 130 orang yang melihat gambar tersebut.
Bahkan, beberapa teman Naufal di jejaring sosial Path memberikan respon pada gambar tersebut.
Seorang akun bernama Annisa Sriyadi memberikan icon love pada gambar tersebut.
Pizza Hut minta maaf gara-gara tulisan ini
Entah apa yang sebenarnya terjadi, seorang wanita di Singapura disebut gemuk oleh pihak restoran cepat saji Pizza Hut.
