Keluarga Memiliki Peran Penting dalam Mengatasi Maraknya Tawuran di Kota Bogor
Maraknya aksi tawuran luput dari perhatian karena beraksi atau terjadi pada malam hari.
Penulis: Lingga Arvian Nugroho | Editor: Suut Amdani
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Lingga Arvian Nugroho
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BOGOR TIMUR - Maraknya aksi tawuran yang terjadi baru-baru ini di Kota Bogor menjadi sorotan Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Bogor.
Beberapa waktu lalu sekelompok pemuda diamankan karena akan melakukan aksi tawuran.
Melihat adanya fenomena tersebut KNPI Kota Bogor melihat adanya perubahan pola perilaku tindakan sekelompok anak muda di Kota Bogor.
"Kami melihat bahwa aksi kriminalitas yang baru baru ini terjadi adalah tawuran bukan geng motor, tawuran tersebut berubah pola dari siang ke malam hari," ujar Hasbulloh yang di temui di sela sela acara Deklarasi Bogor Ramah Anak.
Hasbulloh menambahkan pihaknya sering berkoordinasi dengan komunitas dan club motor untuk selalu melakukan kegiatan positif dan menghindari tindakan negatif.
Maraknya aksi tawuran yang terjadi belakangan terakhir menjadi luput dari perhatian karena beraksi atau terjadi pada malam hari.
Karena aksi tawuran tersebut terjadi di tengah-tengah aktifitas masyarakat sudah berkurang dan di waktu ketika warga Bogor sedang tertidur dan beristirahat.
"Saat orang sedang isturahat tertidur, para remaja atau pemuda ini melakukan aksinya dan mengarah ke arah kriminalitas," tutur Hasbulloh.
Untuk mengatasi dan menghindari adanya aksi-aksi tawuran yang berujung kearah kriminalitas tersebut perlu adanya pengawasan dari semua pihak yaitu aparat keamanan pemerintah dan keluarga serta masyarakat.
Selain merugikan banyak orang dan membahayakan dirisendiri dan orang lain, aksi tawuran tersebut juga mencoreng kesucian bulan Ramadhan yang penuh berkah.
Oleh karena itu penting bagi setiap orang tua untuk mengawasi anak-anak mereka saat akan keluar malam hari.
"Pengawasan dari pihak keluarga itu sangat penting, karena itu orang tua harus memiliki komunikasi yang baik dengan anak anaknya," ujarnya
Hasbulloh menambahkan, pihaknya mendukung langkah-langkah yang dilakukan oleh aparat keamanan Polisi dan TNI untum mengatasi aksi tawuran di Kota Bogor.
"Kita mendukung penuh, untuk efek jera bisa diberikan sangsi tegas atau bisa juga di berikan pembinaan yang sifatnya terus menerus atau rutin," ujarnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bogor/foto/bank/originals/hasbullah_20160625_204933.jpg)