Info Jalur Puncak

Saat Idul Fitri Sistem Satu Jalur di Puncak Ditiadakan

Diperkirakan kepatan akan terjadi pada siang hari mulai pukul 11.00 WIB hingga sore hari.

Penulis: Yudhi Maulana Aditama | Editor: Soewidia Henaldi
TribunnewsBogor.com/Yudhi Maulana Aditama
Saat Idul Fitri sistem satu arah di Puncak tidak diberlakukan. 

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Yudhi Maulana

TRIBUNNEWSBOGOR.COM, CIAWI - Pemberlakuan sistem buka tutup jalur akan ditiadakan saat hari H lebaran, 6 Juli 2016 mendatang.

Kanit Turjawali Satlantas Polres Bogor, Iptu Vino Lestari mengatakan, pihaknya tak akan memberlakukan sistem buka tutup jalur saat hari lebaran.

"Tak akan diberlakukan buka tutup jalur, karena kita tak ingin mengganggu orang yang ingin bersilaturahmi," katanya kepada TribunnewsBogor.com, Sabtu (2/4/2016).

Pihaknya akan melakukan pengamanan di sepanjang Jalur Puncak saat hari H lebaran.

Biasanya, kepadatan arus saat hari H lebaran akan terjadi usai salat Idul Fitri.

Diperkirakan kepatan akan terjadi pada siang hari mulai pukul 11.00 WIB hingga sore hari.

Sementara, selama masa mudik, diperkirakan puncak arus mudik di Jalur Puncak akan terjadi pada H-3.

Mayoritas pemudik yang melintas di Jalur puncak ini menggunakan sepeda motor.

"Para pemudik kecenderungan melakukan perjalanan saat malam hari, menghindari cuaca panas," ujarnya.

Untuk mengamankan jalur Puncak sast masa lebaran, pihaknya menerjunkan sekitar 400 personel yang bersiaga di Jalur Puncak.

Ada tiga pos pengamanan yang ditempatkan di tiga titik di Jalur Puncak, yakni di depan Cimory 2, Pasar Cisarua dan Masjid Atta'Awun.(*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved