Info Bendung Katulampa
Bendung Katulampa Siaga 4, Kondisi Cuaca Gerimis
Diperkirakan debit air yang mengalir ini sekitar 68 ribu liter air per detiknya.
Penulis: Yudhi Maulana Aditama | Editor: Yudhi Maulana Aditama
TribunnewsBogor.com/Yudhi Maulana
Kondisi Bendung Katulampa pada Minggu (22/5/2016) pukul 23.00 WIB, siaga tiga
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Yudhi Maulana
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BOGOR TIMUR - Ketinggian air di Bendung Katulampa, Bogor Timur, Kota Bogor, Jawa Barat mengalami peningkatan.
Ketinggian air tercatat mencapai 70 cm dengan status Siaga 4.
"Tinggi muka air 80 cm bertahan..cuaca gerimis," kata kepala Bendung Katulampa, Andi Sudirman, Selasa (4/10/2016).
Naiknya muka air di aliran Sungai Ciliwung ini dikarenakan hujan yang cukup lebat di kawasan Puncak dan Bogor dengan durasi yang lama.
Arus air ini akan tiba di Jakarta sekitar 12 jam mendatang.
Diperkirakan debit air yang mengalir ini sekitar 68 ribu liter air per detiknya.
"Diimbau kepada warga yang tinggal di bantaran Sungai Ciliwung untuk waspada bencana banjir," ujarnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bogor/foto/bank/originals/bendung-katulampa-bogor-siaga-tiga_20160522_225026.jpg)