Breaking News
Bogor Istimewa
Kabupaten Bogor Istimewa Dan Gemilang

Ada Parkir Liar, Jalur Sistem Satu Arah di Jalan Ir H Juanda Semakin Menyempit

Kendaraan Mobil bahkan hampir dua baris sengaja di parkir di ruas jalan tersebut.

Penulis: Lingga Arvian Nugroho | Editor: Bima Chakti Firmansyah
TribunnewsBogor.com/Lingga Arvian Nugroho
Parkir liar yang ada di Jalan Ir H Juanda depan SMAN 1 Kota Bogor membuat Jalan tersebut menyempit, Kamis (6/10/2016). 

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Lingga Arvian Nugroho

TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BOGOR TENGAH - Ruas Jalan Sistem Satu Arah (SSA) di Jalan Ir H Juanda semakin sempit.

Pasalnya sejak diberlakukan (SSA) ruas jalan di Jalan Ir H Juanda bisa dilewati lima lajur kendaraan.

Namun saat ini jangan harap Anda bisa menikmati ruas jalan yang luas di jalur SSA.


TribunnewsBogor.com/Lingga Arvian Nugroho

Sangat disayangkan, selain sedang dibangun jalur pedestrian, menyempitnya ruas jalan di Jalur SSA karena banyaknya pengendaraan yang parkir sembarangan.

Terlebih saat di depan SMAN 1 Kota Bogor, dilokasi tersebut sering kali menjadi tempat parkir liar.

Kendaraan Mobil bahkan hampir dua baris sengaja di parkir di ruas jalan tersebut.


TribunnewsBogor.com/Lingga Arvian Nugroho

Akibatnya arus kendaraan sering kali sedikit tersendat.

Kondisi yang sama juga terjadi di depan Kantor Badan Koordinasi Wilayah 1 Jawa Barat dan di depan SD Regina Pacis.

--------------------------

Ikuti Berita Terkini Bogor !

Like Fanpage: TRIBUNnewsBogor.com

Follow Twitter: @TRIBUNnewsBogor

Instagram: @tribunbogor

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved