Enjoy Bogor
Bingung Mau Makan Bersama Keluarga di Akhir Pekan? Orange Resto Bisa Jadi Pilihan
fasilitas yang dimiliki oleh Orange Resto, mulai dari tempat beribadah mushola sampai lahan parkir yang luas.
Penulis: Mohamad Afkar Sarvika | Editor: Soewidia Henaldi
Laporan wartawan TribunnewsBogor.com, Mohamad Afkar sarvika
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BOGOR TENGAH - Bingung akhir pekan belum ada agenda? Orange Resto di Jalan Sancang nomor 25, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor, bisa jadi pilihan destinasi Anda untuk mengisi aktivitas akhir pekan anda.
Orange Resto sangat cocok untuk dijadikan tempat besantai ria sambil menimakmati hidangan makanan dan bersama minuman keluarga atau teman.
Makanan dan minuman yang disajikan di Orange Resto ini variasi, mulai dari makanan chinese, western, sampai nusantara.
Hampir semua bangunan yang ada di Restoran ini berwarna orange, namun terdapat satu area yang terkesan klasik.
Umay, Manager Orange Resto mengatakan, konsep desain yang digunakan oleh Orange Resto adalah perpaduan antara unsur modern dan klasik.
“Kita menyebutnya dengan istilah dynamic vintage, jadi meskipun ada kunonya atau lebih ke retro tapi, resto ini juga terlhat lebih kekinian dengan warna orange yang menggambarkansuatu kesenangan,” ujar Umay kepada TribunnewsBogor.com, Sabtu (8/10/2016).
Umay mengatakan Orange Resto ini dibagi menjadi 3 area utama, diantaranya area, vintage joglo, stasiun sancang, dan VIP area.

TribunnewsBogor.com/Mohamad Afkar Sarvika
Are vintage joglo sangat kental dengan suasana kunonya, dimana meja dan kayu di area tersebut terbuat dari kayu, serta terdapat sebuah gazebo yang juga bisa untuk tempat menikmati hidangan makanan ataupun sekedar bersantai merebahkan bandan.
Spot gazebo tersebut menjadi spot favorit para pengunjung untuk berfoto, karena gazebo tersebut didesain se modern mungkin tapi tidak melunturkan unsur kuno atau vintagenya.
Sementara area stasiun sancang, didesain menyerupai sebuah stasiun pada jaman dahulu.
Tampak sebuah tulisan disebuah papan yang menempel di sebuah tiang bertuliskan stasiun sancang.
“Kalau stasiun sancang ini sebenernya masih dalam tahap penyempurnaan, kita akan buat semirip mungkin dengan sebuah staiun tempo dulu,” ujar Umay.
Untuk VIP area, terdapat di dalam sebuah gerbong kontainer yang di desain senyaman mungkin, agar membuat pelanggan merasa betah berada di restoran ini.
“Kalau ada yang pilih vip area, kita ada biaya tambahan sebesar Rp.50.000, tapi tentunya dengan ada biaya tambahan iitu pelanggan akan mendapatkan kenyamanan yang berbeda,” kata Umay.