Sempat Menolak Dicium, Kini Anak Gading Marten Malah Lakukan Ini di Depan Rumah Raffi Ahmad

Pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina dengan pasangan Gading Marten dan Gisela Anastasia diketahui tinggal berdekatan.

Penulis: Tania Natalin Simanjuntak | Editor: Soewidia Henaldi
Instagram
Gempita 

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Tania Natalin Simanjuntak

TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Kemarin sempat beredar video Rafathar yang ingin mencium Gempita anak Gading dan Gisela.

Dalam video tersebut, Gempi jelas-jelas menolak ciuman Rafathar.

Karena tak ingin anak Raffi dan Gigi itu sedih, maka waktu itu Gisela Anastasia menggantikan kedudukan anaknya dengan meminta Rafathar mencium pipinya.

Gisela menjelaskan jika waktu itu buah hatinya tertidur di rumah Rafathar dan baru bangun tidur.

Maka tak heran jika Gempi lalu teriak dan marah-marah, bahkan hingga mendorong Rafathar.

Namun, kini apa yang dilakukan Gempita malah tak disangka.

Pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina dengan pasangan Gading Marten dan Gisela Anastasia diketahui tinggal berdekatan.

Mungkin anak perempuan berumur 2 tahun itu merasa bersalah dengan sikapnya kemarin, hingga ia lakukan hal ini.

Gempita Nora Marten saat itu berada di dalam mobil bersama ayahnya.

Rupanya, di dalam mobil tersebut ada sebuah alat pengeras suara.

Alat tersebut disodorkan oleh ayahnya pada sang anak.

"Rafathar, mainan sama Gempi yok!" ucap Gempi.

"Mana Rafatharnya belum keluar, panggil lagi, panggil lagi biar keluar" kata Gading.

"Yok rame-rame..." sambung Gempi.

"Panggil lagi, panggil lagi.." sahut Gading Marten.

Tapi yang keluar dari mulut Gempita malah tak disangka.

"Mas Gading..." ujar Gempi.

"Loh...bukan Rafathar?" kata suami Gisela itu.

Gempita malah memanggil nama ayahnya, bukan nama anak Raffi dan Nagita.

Ucapannya itu pun disambut tawa.

Lihat videonya di sini dan klik tanda panah untuk melihat video ke dua :

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved