Bogor Istimewa
Kabupaten Bogor Istimewa Dan Gemilang

Pesepeda Di Kota Bogor Minta Parkiran Sepeda Diperbanyak Di Tempat-tempat Ini

Menurutnya fasilitas parkir sepeda itu sangat baik dan bermanfaat untuk para pesepeda.

Penulis: Lingga Arvian Nugroho | Editor: Vivi Febrianti
TribunnewsBogor.com/Lingga Arvian Nugroho
Abiansyah, pesepeda asal Kota Bogor, berpose bersama teman-temannya usai diwawancarai TribunnewsBogor.com, Senin (18/12/2017). 

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Lingga Arvian Nugroho

TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BOGOR TENGAH - Lokasi parkir sepeda di kawasan Jalan Ir H Djuanda tepatnya di depan Bank Swasta tidak dimanfaatkan dengan baik.

Kondisi itu pun mendapat tanggapan dari ara pengguna sepeda di Kota Bogor.

Di antaranya adalah Abiansyah seorang pesepeda.

Menurutnya fasilitas parkir sepeda itu sangat baik dan bermanfaat untuk para pesepeda.

Namun harus dilihat juga penempatannya.

"Kalau bisa ditambah lagi, lokasinya seperti di terminal, stasiun, mall pasar dan lainnya," ujarnya.

Selain itu menurut Abiansyah lokasi parkir sepeda pun bisa dibangun di taman-taman yang ada di Kota Bogor.

"Kalau dilihat kan pesepeda itu banyaknya kaum muda biasanya sasaran main sepeda itu tujuannya ke taman jadi bisa di tambah juga fasilitas parkir di taman-taman Kota Bogor," katanya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved