Sridevi Meninggal
Haru ! Begini Ungkapan Hati Boney Kapoor, Ditinggalkan Sang Istri, Sridevi, Untuk Selamanya
Boney Kapoor dan Sridevi menikah pada 2 June 1996, selama 21 tahun lebih mereka mengarungi bahtera rumah tangga hingga maut memisahkan mereka.
Penulis: Yuyun Hikmatul Uyun | Editor: Yuyun Hikmatul Uyun
Boney dan Sridevi ini beda usia 8 tahun saat menikah.
Boney Kapoor ini merupakan kakak dari aktor Anil Kapoor.
Dari pernikahannya dengan Boney Kapoor, Sridevi melahirkan dua orang puteri cantik.
Kedua putri cantiknya bernama Jhanvi Kapoor dan Khushi Kapoor.
Sridevi pun secara terbuka dituduh sebagai 'homebreaker' atau perusak hubungan tangga karena telah membuah Boney Kapoor meninggalkan istri dan anak-anaknya.
Walaupun begitu, pernikahan Boney Kapoor dan Sridevi bertahan hingga 21 tahun lamanya, hingga maut memisahkan mereka.
Sridevi meninggal di Dubai, pada Sabtu (24/2/2018) setelah menghadiri pernikahan keponakan mereka, Mohit Marwah.
Sebelum meninggal, Boney bahkan sempat membuatkan kejutan makan malam romantis.
Tapi, tak terduga ternyata malam itu merupakan malam terakhir bagi mereka.
Sridevi meninggalkan Boney, Khushi dan Jhanvi untuk selama-lamanya.
