Bogor Istimewa
Kabupaten Bogor Istimewa Dan Gemilang

Keberadaan Ular Putih Sepanjang 23 Meter Bikin Heboh Warga, Penghuni Goa Istana Ular

Di perut gua terdapat berbagai jenis ular, tapi paling besar adalah seekor ular putih.

Editor: Damanhuri
Pos Kupang/Servatinus Mammilianus
Warga Desa Galang, Kecamatan Welak, Kabupaten Manggara Barat, berada di mulut Gua Istana Ular, Minggu (18/3/2018). Di dalamnya terdapa ular putih seukuran badan orang dewasa sepanjang 23 meter. POS KUPANG/SERVATINUS MAMMILIANUS 

Namun, sebelum masuk sesepuh desa harus melaksanakan ritual dengan tujuan agar semua yang masuk ke dalam gua selamat dan tidak terjadi hal yang tak diinginkan.

Pantauan Pos Kupang, seremoni adat dilakukan di mulut gua menggunakan telur ayam.

Terjun ke sumur tangkap ular

Lain lagi di Semarang, seorang anggota Komunitas Semarangker dimintai tolong untuk menangkap ular piton sepanjang 2,5 meter di dalam sumur warga di Jalan Wonodri Krajan II No. 9 RT 4 RW 1, Wonodri, Kota Semarang.

Ular tersebut pertama kali dilihat penghuni rumah, Anastasia Wahyu Dina Sari (21).

Baca: Sederet Kasus Kriminal Yang Melibatkan Driver Taksi Online di Bogor, Nomor 3 Paling Tragis

Mulanya Dina curiga saat mendengar suara cebar cebur beberapa kali di dalam sumur rumahnya.

"Saat saya santai di kamar, kok ada suara ceburan air berkali-kali. Saya mulai curiga dan menghampiri sumur yang tak jauh dari dapur. Saat saya lihat dari dapur, ternyata ada ular di bibir sumur yang sedang masuk ke dalam sumur," ucap Dina kepada Tribun jateng, Selasa (20/3/2018).

Ular piton besar ditemukan di dalam sumur rumah warga di Jalan Wonodri Krajan II No. 9 RT 4 RW 1, Wonodri, Semarang Selatan, Kota Semarang, Selasa (20/3/2018) pagi. TRIBUN JATENG/AKHTUR GUMILANG
Ular piton besar ditemukan di dalam sumur rumah warga di Jalan Wonodri Krajan II No. 9 RT 4 RW 1, Wonodri, Semarang Selatan, Kota Semarang, Selasa (20/3/2018) pagi. TRIBUN JATENG/AKHTUR GUMILANG

Tahu ada ular di rumahnya, Dina lari ke Pasar Wonodri untuk melapor kepada ayahnya, Robet (41).

Sebelum sampai ke pasar, ia lebih dulu memberitahukan temuannya kepada para tetangga.

"Saya lapor ke bapak. Saat itu, rumah saya mulai ramai oleh warga sekitar. Bapak saya memanggil temannya untuk bantu menangkap ular di dalam sumur," lanjut dia.

Selang beberapa saat, seorang anggota Komunitas Semarangker, Slamet datang dan berusaha untuk menjinakkan ular tersebut di dalam sumur.

Dibantu beberapa rekannya, Slamet memberanikan diri masuk ke dalam sumur untuk menangkap ular tersebut.

Baca: Bantal Ini Ternyata Bisa Mencegah Munculnya Kerutan di Wajah Lho, Begini Bentuknya

"Susah nangkepnya karena tempatnya juga sempit. Ular itu berada di cekungan di dalam sumur," kata Slamet sehabis mengevakuasi ular piton itu.

Sumber: Pos Kupang
Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved