Sehari-Hari Selalu Dekat dengan Masjid, Marbot Masjid Al Hurriyah IPB Ini Jadi Lulusan Terbaik

Untuk memenuhi hasratnya berorganisasi, Ikhsan memilih mendaftar sebagai marbot masjid Al Hurriyyah di Kampus IPB Dramaga.

Editor: Yudhi Maulana Aditama
Humas IPB
Ikhsan Suhendro, lulusan terbaik Fakultas Peternakan IPB 

Saat menjadi marbot, rutinitas sehari-hari Ikhsan shalat tahajjud sebelum shalat subuh, dilanjutkan syuro (musyawarah), lalu mengikuti kajian rutin di Aula Masjid Al Hurriyyah sebelum berangkat kuliah.

“Manfaat lainnya adalah sholat berjamaah saya terjaga dan ikatan ukhuwah (persaudaraan) yang kuat hingga sekarang,”ujarnya.

Ikhsan selalu memegang nasehat salah satu ustadznya bahwa sebagai aktivis dakwah, kita harus berprestasi, agar dakwah kita didengar. Jika belajar adalah ibadah, maka berprestasi adalah dakwah.

Ia sempat merasa keteteran dalam membagi waktu, apalagi saat itu (semester 6) Ikhsan memiliki empat organisasi sekaligus, tiga diantaranya menjadi ketua. Tetapi, karena sering berdisuksi dengan teman seperjuangan, Ikhsan menemukan pola yang mendukungnya untuk bisa berorganisasi dan berprestasi.

“Ternyata pola hidup juga memengaruhi daya tangkap saat di kelas, misalnya saja ternyata tidur pagi dan sore itu dapat menghilangkan hafalan dan belajar di malam hari sebelum tidur ternyata mampu menguatkan hafalan dan daya analisa. Yang terpenting, kerahkan 100% saat di kelas, selalu memperhatikan dosen dan siapkan pertanyaan bila kurang jelas,” ujarnya.

Selama masa perkuliahan, Ikhsan menjadi bagian dari Marbot Masjid Al Hurriyyah 2014-2017. Dan aktif di berbagai bidang keorganisasian kampus diantaranya Birena 2013-2017 hingga menjadi Ketua Hubungan Luar dan Multimedia pada tahun 2016, Divisi Kewirausahaan Himaproter 2015, Ketua Reporter Majalah Emulsi 2015-2016, dan Ketua Kajian Strategis dan Aksi Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Peternakan 2016.

Beberapa prestasi yang dicapai selama menempuh pendidikan di IPB adalah memperoleh juara 1 Debat Fakultas Peternakan IPB 2014, juara 1 Lomba Karya Tulis Ilmiah di Universitas Pendidikan Ganesha Bali 2015 dan menjadi juara 1 dalam kompetisi Lomba Karya Tulis Ilmiah di Universitas Padjadjaran 2016.

”Setelah lulus, saya ingin menjadi seorang profesional perunggasan (poultryman) dan penulis aktif di majalah nasional. Saat ini saya bekerja di perusahaan perunggasan multinasional, PT Japfa Comfeed Indonesia, sebagai Management Trainee Supervisor,” ujar peraih IPK 3,71 ini.

Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved