Bogor Istimewa
Kabupaten Bogor Istimewa Dan Gemilang

Mencalonkan Diri Jadi Caleg, Staf Kementerian Ini Ingin Tumbuhkan Kepercayaan Masyarakat

apatisme beberapa masyarakat bisa menjadi peluang dirinya untuk bisa masuk untuk memperjuangkan masyarakat.

Penulis: Lingga Arvian Nugroho | Editor: Damanhuri
TribunnewsBogor.com/Ardhi Sanjaya
Staf Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Fajar Riza Ul Haq 

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Lingga Arvian Nugroho

TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BOGOR BARAT - Staf Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan Fajar Riza UI Haq hijrah ke dunia politik bersama  Partau Solidaritas Indonesia (PSI).

Meski banyak disebut sebagai dapil yang memiliki saingan kuat, namun Fajar menyatakan diri siap maju menjadi Bakal Calon Anggota Legislatif Dapil V Jawa Barat.

Aktifis muda ini menilai, perlu ada perbaikan di wilayah Kabupaten Bogor.

Fajar memiliki alasan yang kuat untuk maju meski bersama partai baru.

"PSI punya konsep masa depan yang bisa menjawab dari apatisme politik," katanya.

Fajar menjelaskan bahwa apatisme beberapa masyarakat bisa menjadi peluang dirinya untuk bisa masuk untuk memperjuangkan masyarakat.

"Karena meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada partai politik akan berdampak partisipasi terhadap pemilihan, dan kita sebagai paratai baru hal itu merupakan tantangan dan peluang," ucapnya.

Menurut Fajar setiap orang bisa berjanji.

Namun bagaiamana cara seseorang itu menepati janjinya untuk bersama dengan masyarakat membangun wilayah.

"Jadi yang membedakan adalah esksekusinya, saya bisa berjanji ngomong berbusa-busa kaya yang lain, Jangan sampai masyarakatbdijadikan batunloncatan hanya untuk mendapatkan kursinya saja," katanya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved