4 Polisi Bogor Lawan Arus Lalu Lintas di Simpang Tol BORR, Lihat Videonya
arus kendaraan dari arah Jalan KS Tubun atau Plaza Jambu Dua yang mengarah ke Simpang Talang harus memutar ke flyover Jalan Sholeh Iskandar Bogor.
Penulis: Lingga Arvian Nugroho | Editor: Ardhi Sanjaya
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Lingga Arvian Nugroho
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BOGOR UTARA - Empat anggota polisi mengendarai sepeda motor kedapatan melawan arus lalu lintas di Simpang Tol BORR, Kamis (27/9/2018).
Aturan yang berlaku, arus kendaraan dari arah Jalan KS Tubun atau Plaza Jambu Dua yang mengarah ke Simpang Talang harus memutar ke flyover Jalan Sholeh Iskandar Bogor.
Namun sekitar pukul 09.00 WIB, Kamis (29/9/2018), keempat polisi yang mengendarai motor trail tersebut melaju lurus, melawan arus lalu lintas yang dari arah Simpang Talang.
Apalagi, saat itu kondisi lalu lintas juga terpantau sedang padat.
Dengan melintasnya keempat polisi tersebut, kendaraan yang melaju dengan arah benar akan terhalang dan membahayakan pengendara.
Kasat Lantas Polresta Bogor Kota Kompol Bramastyo Priadji menuturkan bahwa keempat polisi tersebut melawan arus karena kondisi yang terdesak.
Menurut Bram, kondisi saat itu ada laporan yang masuk soal tindak tawuran pelajar.
"Di HT (Handytalki) itu ada informasi ada indikasi anak sekolah berkerumun, dan di HT itu petugas mau bubarin anak-sekolah ribut di arah Karadenan dekat Villa Bogor Indah," katanya saat dikonfirmasi Kamis (27/9/2018).
Bram mengatakan bahwa disaat keadaan mendesak kondisi tersebut diperbolehkan agar bisa mencapai lokasi lebih cepat.
Menuruutnya kondisi tersebut bisa disamaakan dengan keadaan saat mobil pemadam kebakaran yang sedang bertugas melintas.
"Kalau untuk urgensi sesuai diskresi kepolisian gak masalah, sama seperti mobil damkar dari Bogor Timur, begitu di Tugu Kujang langsung lawan arus arah Internusa ke SSA, kecuali jika kendaraan umum biasa atau ojek online yang melawan arus bisa kita tindak," ujarnya.