Link Live Streaming MotoGP 2019 di Trans7 - Klik Di Sini

Tayangan Live Streaming MotoGP 2019 dapat disaksikan malam ini, Minggu (10/3/2019).

Penulis: Damanhuri | Editor: Damanhuri
Kolase @losailcircuit
Jadwal MotoGP 2019, perdana di Qatar 

Link Live Streaming MotoGP 2019 di Trans7 - Klik Di Sini

TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Tayangan Live Streaming MotoGP 2019 dapat disaksikan malam ini, Minggu (10/3/2019).

Siaran Live Streaming MotoGP 2019 merupakan laga race perdana yang digelar di Losail International Circuit, Doha.

Siaran Live Streaming MotoGP 2019 ini dapat disaksikan menggunakan Hp atau layar laptop anda.

(Link live streaming dapat dilihat dibagian akhir berita)

Siarang langsung juga dapat di saksikan di layar kaca Trans7

MotoGP 2019 musim ini merupakan musim ke-71 dari Kejuaraan Dunia Sepeda Motor FIM.

Jadwal race MotoGP 2019 telah dirilis oleh situs resmi MotoGP pada September 2018 lalu.

Race pertama berlangsung di Losail International Circuit, Doha pada 10 Maret dan ditutup di Circuit Ricardo Tormo, Valencia pada bulan November mendatang.

Suasana saat berlangsungnya balapan seri pertama MotoGP Qatar di Sirkuit Losail, Doha, Qatar, pada 18 Maret 2018.
Suasana saat berlangsungnya balapan seri pertama MotoGP Qatar di Sirkuit Losail, Doha, Qatar, pada 18 Maret 2018. (DOK. MOTOGP)

Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, mengatakan bahwa kondisi fisiknya kini sudah hampir 100 persen.

Marc Marquez menjalani dua tes pramusim MotoGP 2019 di Malaysia dan Qatar dengan kondisi fisik yang belum 100 persen pasca-operasi bahu pada bulan Desember 2018.

Namun, juara bertahan MotoGP itu optimistis bisa tampil optimal pada seri pembuka musim 2019 di Sirkuit Losail, Qatar, 8-10 Maret.

"Pada tes Qatar saya merasa jauh lebih baik daripada tes Malaysia dan sekarang saya bisa mengatakan bahwa kondisi saya hampir 100 persen," ucap Marquez yang dikutip BolaSport.com dari Crash.

Selain merasa kondisi fisiknya kian membaik, Marc Marquez juga senang dengan progres yang dilakukan Honda.

Keputusan tim pabrikan Jepang itu untuk fokus di mesin dan perbaikan power unit dinilai Marquez sebagai hal positif.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved