Kabar Artis
Dikenal Tajir, Putra Ardi Bakrie Justru Lebih Suka Benda Ini Dibanding Mainan Mahal : Anaknya Aneh !
Alih-alih memegang mainan, Magika justru tampak menggenggam sodet untuk memasak.
Penulis: khairunnisa | Editor: Ardhi Sanjaya
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Dikenal sebagai putra seorang konglomerat, Magika Zalardi Bakrie, putra bungsu Nia Ramadhani justru lebih memilih untuk bermain dengan benda murah ini.
Ya, diakui Ardi Bakrie, Magika memang lebih memilih untuk bermain dengan benda murah dibanding dengan mainan mahal.
Padahal menurut Ardi Bakrie, dirinya sering memberikan mainan mahal untuk sang putra bungsu.
Namun setelah diberikan, Magika justru kembali mengambil benda rumahan seharga murah untuk dibuat menjadi mainan.
Perangai unik Magika itu pun diungkap Ardi Bakrie dalam unggahan di Instagram Story-nya, Senin (12/8/2019).
Dalam video singkat, Ardi Bakrie tampak menyorot sosok Magika yang sedang duduk di kursinya.
Melihat tingkah Magika yang tersenyum polos, Ardi Bakrie pun menyoroti benda yang ada di tangah putranya itu.
• Gara-gara Ini, Nia Ramadhani Marahi Anaknya Pakai Nada Tinggi, Sahabat : Ini Emak-emak Sabar Banget
• Disebut Kembar, Theresa Wienathan Ragukan Nia Ramadhani Sebagai Sahabat, Istri Ardi: Menurut Ngana?
Alih-alih memegang mainan, Magika justru tampak menggenggam sodet untuk memasak.
Ya, sodet yang dikenal sebagai alat memasak itu rupanya sering dijadikan Magika sebagai mainan.
Perangai tak biasa Magika itu lantas membuat Ardi Bakrie merasa bingung.
Sebab diakui Ardi Bakrie, Magika sering mengambili alat-alat masak yang ada di dapur untuk mainannya.
"Ini yang anaknya aneh juga, sukanya ngambilin alat-alat masak," ucap Ardi Bakrie.
Tak hanya itu, di samping tempat duduk Magika juga tampak beberapa peralatan masak lainnya.
Namun di antara semua benda masak yang ada di sampingnya, Magika disebut lebih suka memegangi capitan besi untuk mainannya.
Tingkah tak biasa Magika itu lantas membuat Ardi Bakrie bingung.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bogor/foto/bank/originals/mahal-ardi.jpg)