Ayah Ustaz Yusuf Mansur Meninggal Dunia, UYM: Makasih Adik-adik, Saya Gak Banyak Kenangan Pribadinya

Menurut Ustaz Yusuf Mansur, ia tak banyak kenangan pribadi dengan sang ayah. Hal itu karena dirinya sibuk dan jarang memiliki waktu.

Instagram @yusufmansurnew
Ayah Ustaz Yusuf Mansur meninggal dunia hari ini, Kamis (13/2/2020). 

TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Ayah Ustaz Yusuf Mansur meninggal dunia pagi ini, Kamis (13/2/2020).

Kabar itu disampaik oleh sang penceramah kondang di akun Instagram pribadinya, @yusufmansurnew.

Melalui postingannya, ia mengabarkan kalau sang ayah, akan dimakamkan di Pondok Pesantren Tahfizul Quran, di Kota Tangerang.

Ustaz Yusuf Mansur menyebut kalau dirinya tak punya banyak kenangan pribadi dengan sang ayah.

Hal itu dikarenakan dirinya terlalu sibuk sehingga jarang menyisihkan waktu untuk orangtuanya itu.

Menurut adik dariUstaz Yusuf Mansur, sang ayah sebelum wafat masih tampak segar.

Bahkan ia masih sempat berjalan-jalan dengan anaknya.

Atas kematian ayahnya itu, Ustaz Yusuf Mansur pun memohon doa.

Pada postingannya itu, Ustaz Yusuf Mansur mengunggah foto sang ayah yang terbaring di rumah sakit.

Kondisinya sudah lemas dengan selang dan dan alat bantu lainnya.

Sederet Artis Beri Dukungan untuk Lucinta Luna, Aurel :Jangan Bahagia di Atas Penderitaan Orang Lain

Pemasok Obat ke Lucinta Luna Ternyata Pemilik Salon yang Biasa Layani Artis, Polisi : Mereka Sahabat

Putri Delina Kaget Dengar Kabar Sule Bakal Segera Menikah : Merestui Sajalah

Terlihat sang ayah memejamkan mata sambil ditemani seorang pria.

Pria itu memegang tangan ayahanda dari Yusuf Mansur sambil menundukkan kepala.

"Innaa lillaahi wa innaa ilaihi rooji'uun.
.
.
Mhn doa. Ayah saya wafat pagi ini.

Dimakamkan di Pondok Pesantren Tahfizhul Qur'an, Daarul Qur'an, Kampung Ketapang, Kelurahan Cipondoh, Kota Tangerang, ba'da ashar insyaaAlah.
.
.
Mhn doanya. Mhn doanya. Mhn doanya," tulis Ustaz Yusuf Mansur.

Tak hanya itu, ia juga memposting foto kenangannya dengan saya ayah.

Pada akun Instagramnya, Ustaz Yusuf Mansur mengunggah foto dirinya sedang duduk dengan sang ayah.

Terlihat ayahnya itu mengenakan jaket kulit dengan rambutnya yang sudah berwarna putih.

Ustaz Yusuf Mansur pun terlihat tersenyum sambil menatap sang ayah.

Tak hanya ayahnya, Ustaz Yusuf Mansur juga terlihat mengenakan baju hitam di foto tersebut.

Rayakan Lucinta Luna Dipenjara Singgung Kemenangan, Gebby Vesta Ngaku Kasihan: Siapa yang Urus Dia?

Lucinta Luna Menangis Minta Maaf : Semoga Dari Sini Saya Bisa Menebus Dosa

Foto-foto Kondisi Merapi Meletus Kiriman Warga, Kepulan Asap Membumbung Tinggi di Langit

Pada momen kesedihannya ditinggalkan sang ayah, Ustaz Yusuf Mansur juga mendoakan semua ayah di dunia.

"Triring doa u/ semua ayah di seluruh negeri dan ayah2 di dunia...

Ayah2 yg dulu, yg skrg, dan semua yg dg izinNya akan menjadi ayah... Hingga akhir zaman...
.
.
Innaa lillaahi wa innaa ilaihi rooji'uun. InsyaaAllah ga ada 1 anak pun yg punya amal saleh apapun, kecuali ia milik ayah ibunya juga dg izin Allah.
.
.
Ayah saya wafat tadi pagi. InsyaaAllah dimakamkan sore di Ponpes Tahfizhul Qur'an Daarul Qur'an, Kampung Ketapang, Cipondoh, Kota Tangerang.
.
.
Mksh doa2nya," tulisnya.

Selain itu, Ustaz Yusuf Mansur juga memposting percakapan WhatasApp dengan adiknya.

Pada chat itu, sang adik tampak mengirim foto ayahnya yang sedang duduk di dekat taman.

Wajah ayahnya itu terlihat berseri-seri dan tersenyum ke arah kamera.

Di foto itu juga sang ayah masih terlihat gagah meski memegang tongkat di lengannya.

"Kemaren hari minggu masih jalan2 ama kita2 ke sentul bang

(emoji sedih)," tulis sang adik.

Adu Mesra Bareng AHY dengan Hyun Bin & Son Ye Jin Crash Landing On You,Annisa Pohan: Nyata vs Halu

Hari Ini, Polisi Akan Kembali Periksa Arya Satria Terkait Kematian Anak Karen Pooroe

Pengakuan Ayah Siswi SMP yang Tewas di Gorong-gorong Sempat Menghilang & Bohong, Ibu Tiri Buka Suara

Rupanya, Ustaz Yusuf Mansur merasakan kesedihan atas kepergian sang ayah karena ia jarang memiliki waktu luang untuk orangtuanya.

Semasa hidup, sang ayah lebih banyak dirawat oleh adik-adiknya.

"Saya yang ga banyak kenangan pribadinya...

Semoga yg orang tuanya msh hidup berkenan meluangkan wkt lbh...

Jangan kayak saya. .
.
Semoga semua amal saleh anak2 semua ayah bunda di dunia ini, ngalir ke beliau2.
.
.
Innaa lillaah...
.
.
Mksh Haji Taufik, Mksh Haji Faisal...

Dan adik2 semua yg jagain ayah...," tulisnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved