Bogor Istimewa
Kabupaten Bogor Istimewa Dan Gemilang

Kabar Artis

Idap Flu Tak Kunjung Sembuh, Dul Jaelani Sempat Khawatir Terserang Virus Corona: Naudzubillah

Putra bungsu Ahmad Dhani dan Maia Estianty, Dul Jaelani ikut panik saat WNI di Indonesia dinyatakan positif virus corona.

Editor: Yuyun Hikmatul Uyun
TRIBUN JATIM/KUKUH KURNIAWAN
Dul Jaelani 

TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Putra bungsu Ahmad Dhani dan Maia Estianty, Dul Jaelani ikut panik saat WNI di Indonesia dinyatakan positif virus corona.

Pasalnya, saat ini kondisi tubuhnya tidak dalam keadaan yang prima.

Ia mengaku sedang idap flu dan belum sembuh samapi sekarang.

"Saya juga flu terus, sempet khawatir aduh jangan-jangan virus corona,"kata Dul Jaelani, saat ditemui Grid.ID di Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Senin (2/3/2020). 

Setelah itu, Dul Jaelani pun menyebutkan kata-kata naudzubillah.

"naudzubillah minzalik," imbuhnya

Agar daya tahan tubuhnya kembali prima, Dul Jaleani menerapkan gaya hidup sehat.

Mulai dari konsumsi vitamin hingga pola tidur yang cukup.

"Minum vitamin tiap hari, jaga pola makan pola tidur asupan diatur. Itu yang paling penting," tandasnya.

Artikel ini tayang di Grid.id -- Flu Tak Kunjung Sembuh, Dul Jaelani Takut Diserang Virus Corona

Sumber: Grid.ID
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved