Pria Ini Nekat Terjun dari Lantai 7 Mal Medan, Diduga Karena Depresi Ditinggal Pacar

Dihubungi via telepon, Kapolsek Medan Area, Kompol Faidir Chan mengatakan kronologi pria melompat dari lantai 7 ke lantai 1 mal.

Editor: khairunnisa
Dok. Instagram Tribun Medan @tribunmedandaily
Pengunjung Thamrin Plaza Medan dikejutkan upaya bunuh diri seorang pria yang loncat dari lantai 7 mal, Senin (9/3/2020) malam. 

"Iya, yang bersangkutan berjalan sendirian lalu tiba-tiba melompat dari lantai 7," katanya.

Viral di medsos

Aksi bunuh diri pria tanpa identitas itu sempat menghebohkan pengunjung di pusat perbelanjaan tersebut.

Informasi adanya seorang pria tersebut terjatuh dari salah satu lantai pusat perbelanjaan itu setelah beberapa video beredar terkait peristiwa itu.

Dalam video itu terlihat pria yang mengenakan baju merah dan celana panjang krem dalam posisi telungkup di antara tempat pakaian.

Sementara, petugas dan warga yang melihat peristiwa itu mencoba menolong pria tersebut.

Gejala Tumor atau Kanker Tiroid yang Diderita Thalita Latief, Waspadai Batuk dan Nyeri Tenggorokan

Jangan bunuh diri, Anda tidak sendiri

Sebagai catatan, bunuh diri bisa terjadi di saat seseorang mengalami depresi dan tak ada orang yang membantu.

Jika Anda memiliki permasalahan yang sama, jangan menyerah dan memutuskan mengakhiri hidup. Anda tidak sendiri.

Layanan konseling bisa menjadi pilihan Anda untuk meringankan keresahan yang ada.

Untuk mendapatkan layanan kesehatan jiwa atau untuk mendapatkan berbagai alternatif layanan konseling, Anda bisa simak website Into the Light Indonesia di bawah ini:

https://www.intothelightid.org/tentang-bunuh-diri/hotline-dan-konseling/

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Diduga Depresi Ditinggal Pacar, Seorang Pria Nekat Terjun dari Lantai 7 Mal Medan", https://regional.kompas.com/read/2020/03/10/12500011/diduga-depresi-ditinggal-pacar-seorang-pria-nekat-terjun-dari-lantai-7-mal?page=all#page2.
Penulis : Kontributor Medan, Dewantoro
Editor : Aprillia Ika

Sumber: Kompas.com
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved