Siswi SMP Bunuh Bocah 6 Tahun

Temukan Tanda Ini di Buku Curhat Siswi SMP yang Bunuh Bocah, Grafolog : Waspada Bagi Orang Tua

Grafolok Deborah Dewi Temukan Tanda Ini di Tulisan Siswi SMP yang Bunuh Bocah 5 Tahun, Orang Tua Diminta Waspada Bila Menemukan di karya Anak

Penulis: Sanjaya Ardhi | Editor: Damanhuri
YouTube Talk Show tvOne
Grafolok Deborah Dewi Temukan Tanda Ini di Tulisan Siswi SMP yang Bunuh Bocah 5 Tahun, Orang Tua Diminta Waspada Bila Menemukan di karya Anak 

TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Grafolog Deborah Dewi melihat tanda-tanda pada tulisan siswi SMP yang bunuh bocah 5 tahun di Sawah Besar, Jakarta Pusat.

Menurut Deborah, bila orang tua menemukan tanda yang sama pada anak, sebaiknya sudah mulai waspada.

Deborah menyarankan jika menemukan tanda yang sama seperti siswi SMP tersebut, orang tua sebaiknya secepat mungkin berkonsultasi dengan psikolog anak.

Deborah Dewi menganalisis sejumlah gambar dan tulisan NF (15), siswi SMP yang bunuh bocah 5 tahun di Jakarta Pusat.

"sebetulnya sinyal untuk dia butuh bantuan sudah terlihat," kata Deborah Dewi dikutip dari akun Youtube Talk Show TvOne berjudul Tuntas! Grafolog Deborah Dewi Bongkar Arti Gambar Fiktif yang Pelaku Buat.

Ada tiga indikasi yang ditemukan oleh Deborah.

Pertama yakni grafik dari tulisan tersebut yang selalu berubah.

" selain dari gesture grafiknya, ketika dalam sebuah tulisan tangan setiap kali menulis arahnya selalu berubah secara ekstrem, selalu yah, tidak hanya sekali dua kali, " kata Deborah.

Selai itu, ukuran dan bentuk tulisan yang dibuat oleh NF selalu berubah-ubah.

"kemudian ukuran dan bentuknya selalu berubah, ditambah ada sudut tajam yang tidak lazim muncul, " kata Deborah Dewi.

Deborah Dewi menjelaskan sudut tajam yang dimaksud sama sekali tidak pernah diajarkan dalam sistem pendidikan.

"tidak diajarkan dalam sistem pendidikan mananpun, contoh unsur segitiga dalam huruf T huruf Y, tidak ada satupun sistem pendidikan yang mengajarkan itu," katanya.

Deborah menekankan, bila tiga kombinasi tersebut muncul dari anak lain, maka orang tua wajib untuk waspada.

"kalau ada tiga kombinasi, jadi jangan hanya dicomot satu yah, tiga kombinasi itu mucnul selalu muncul ditambah dengan gambar,

ketika ada pengulangan berarti pola terbentuk, gambar yang dibuat didominasi mimik sedih,

Halaman 1 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved