Sambut Hari Bhayangkara, Polresta Bogor Kota Kerahkan Pasukan Bantu Evakuasi Puing
Rumah Tajudin di Gang Desa, Kelurahan Tajur, Kecamatan Bogor Timur itu pun hangus terbakar dan tidak bisa ditempati lagi.
Penulis: Lingga Arvian Nugroho | Editor: Ardhi Sanjaya
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Lingga Arvian Nugroho
TRIBUNNRWSBOGOR.COM, BOGOR TENGAH - Puluhan personel Polresta Bogor Kota membantu korban kebakaran yang menimpa keluarga besar Polresta Bogor Kota Iptu Purnawirawan Tajudin yang mengalami musibah kebakaran beberapa waktu lalu.
Rumah Tajudin di Gang Desa, Kelurahan Tajur, Kecamatan Bogor Timur itu pun hangus terbakar dan tidak bisa ditempati lagi.
Bertepatan dengan menyabut hari ulah tahun Bhayangkara ke 74 personel pun diturukan untuk membantu mengevakuasi puing reruntuhan.
Kapolresta Bogor Kota Kombes Pol Hendri Fiuser mengatakan bahwa pihaknya turut berduka cita atas musibah tersebut.
Untuk itu pada momentuk hari Bhayangkara ke-74 Polresta Bogor Kota memberikan bantuan material.
"Iya dalam hal ini kita memberikan bantuan berupa barang-barang material dengan harapan bisa meringankan untuk membantu membangun kembali rumah pak Tajudin ini," katanya, Rabu (24/6/2020) saat ditmeui di lokasi.
Dalam kesempatan itu pihaknya juga menerjunkan personel yang memang setiap saat jika dibutuhkan maayatakat akan selalu siap siaga bersedia membanru warga.
Dilokasi yang sama Tajudin dan kelaurganya pun menyampaikan rasa terimakasihnya.
Ia pun sangat bersyukur mendapat perhatian dan tidak pernah dilupakan.
"Alhamdulillah bersyuku sekali mendapatkan bantuan, mendapat perhatian walaupun sudah pensiun, saya sangay berterimakasih sekali," katanya.
Tajudin mengatakan bahwa peristiwa kebakaran itu pun begitu cepat.
Pihaknya juga tidak bisa menyelamatkan barang barang miliknya.
"Semua hangus enggak sempat diselamatin, semua kebakar dokumen parabotan semua" katanya.
Namun meski demikian dirinya sangat bersyukur tidak ada korban dalam peristiwa tersebut.