Ojol Wanita Ditemukan dalam Karung Belakang Kamar Horor, Penghuni Terakhirnya Hilang Tengah Malam
Kustanto yang baru empat hari kerja di Penginapan Dewi Residen II itu lalu melihat karung warna putih di belakang kamar nomor 11.
Penulis: Sanjaya Ardhi | Editor: Damanhuri
"Kamar nomor 11 itu memang dalam keadaan kosong saat ini, bahkan jarang diinapkan karena seram," ujar Marisa
Marisa menuturkan ada seorang pria yang menginap di kamar nomor 11 pada Selasa (10/11/2020).
Baca juga: Ibu-ibu Dihadang Polisi Saat Akan Kepung Rumah Nikita Mirzani, Nyai Tertawa Lihat Jumlahnya : Kasian
Menurut Marisa, orang yang menginap terakhir di kamar nomor 11 adalah mantan pegawai Penginapan Dewi Residen II.
"Ada yang menginap terakhir itu, mantan karyawan di sini. Dia mau numpang istirahat. Karena kenal tadi, jadi saya kasih kamar itu. Dia itu berasal dari Palembang, masuk ke kamar itu sekitar 13.30 WIB," kata Marisa.
Karena hanya menumpang untuk beristirahat dan merupakan kenalan, maka pria tersebut tak membayar sewa kamar.

"Kata dia (pria-red) juga mau bawa ceweknya, sempat minjam uang saya Rp50.000, nanti diganti cewek itu. Kalau tidak salah cewek itu namanya Putri, kalau tidak Ayu," sebut Marisa.
Sekitar jam 22.00 WIB, pria yang menginap di kamar tersebut sempat berbicara dengan Marisa.
Baca juga: Pangling Lihat Penampilan Dimas di Nikahan Sule, Nagita Kagum : Dia Berondongnya Aku
Baca juga: Heran Banyak Postingan Soal Habib Rizieq yang Hilang, Ustaz Abdul Somad : Apa BUMN yang Ia Jual?
"Dia menghampiri saya, dia bercerita, sorenya mereka berdua ke pantai. Tapi saya tidak tahu pasti, sebab saya juga kadang sibuk menemani tamu ketika ingin beli makan karena tidak tahu jalan," jelas Marisa.
"Tengah malam dia keluar dari penginapan sekitar jam 24.00 WiB, ketika kami sedang tidur dan besoknya sudah tidak ada lagi dia," lanjutnya.
Identitas Mayat Dalam Karung
Akhirnya terkuak identitas mayat dalam karung yang ditemukan di Penginapan Dewi Residen II Kacang Pedang, Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung.
Sesuai dugaan polisi, mayat dalam karung itu berjenis kelamin perempuan berusia 27 tahun.
Titik terang soal identitas korban ini terungkap setelah keluarga korban mendatangi RSUD Depati Hamzah Pangkalpinang, Sabtu (14/11/2020).

Isak tangis seorang wanita bernama Ita terdengar dari ruang otopsi jenazah.