Ibunya Ditodong Pistol Ayah, Sang Anak yang Berpangkat Bripda Ikut Ditembak saat Ingin Menolong
Sang ayah yang diketahui sebagai anggota polisi itu melesatkan tembakan ke istirnya serta anak kandungnya yang juga anggota polisi berpangkat Bripda.
Penulis: Damanhuri | Editor: Mohamad Afkar Sarvika
TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Seorang ayah tega menambak tubuh anak dan istrinya menggunakan senjata api.
Sang ayah yang diketahui sebagai anggota polisi itu melesatkan tembakan ke istirnya serta anak kandungnya yang juga anggota polisi berpangkat Bripda.
Ibu dan anaknya ditemukan terkapar di ruang tamu rumahnya di Kampung Parung Serab, Sukmajaya, Kota Depok pada Rabu (30/12/2020) siang.
Sementara itu, sang ayah yang diketahui bernama Aipda Slamet juga ditemukan tewas setelah melakukan aksi bunuh diri usai memberondongkan peluru ke tubuh anak dan istrinya.
FOLLOW JUGA:
Pria yang bertuga di Polsek Tebet itu tewas setelah melakukan aksi bunuh diri menggunakan senjata api yang ia pegang.
Salah satu peluru yang suara letusannya terdengar hingga ke tetangga rumah korban mendarat di leher, Aiptu Slamet Teguh Priyanto.
Bunuh diri itu dilakukan Slamet setelah dirinya menembak istri dan anak.
Sebelum kejadiaan nahas ini terjadi, Slamet sempat cekcok dengan istrinya berinisial CK.
Karena tersulut emosi, Slamet menodongkan pistol ke arah istrinya.
Baca juga: Gadis Pegawai Bank Tewas Usai Berduel dengan Perampok, Ditubuhnya Ada 25 Tusukan
Baca juga: Bacaan Doa Akhir Tahun Bahasa Arab dan Latin Lengkap Dengan Artinya
Ditembak Ayah
Bripda RK ditembak oleh ayah kandungnya yakni Aiptu Slamet saat ingin menyelamatkan ibunya yang kala itu ditodongkan pistol oleh sang ayah.
Todongan itu langsung dihalangi oleh RK yang juga merupakan anggota polisi berpangkat Bripda.
Rupanya, sang ayah yang sudah gelap mata malah menembak anak dan istrinya itu.
RK dan ibunya yakni CK langsung tersungkur di ruang tamu rumahnya.
