Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim Sebut Lokal Pride Konsisten, Kawasan Ciheuleut Bakal Disulap
Rencana yang bergulir ini didasari untuk mengembakan usaha pelaku-pelaku ekonomi kreatif asal Kota Bogor serta mendukung jalannya roda perekonomian
Penulis: Rahmat Hidayat | Editor: Yudistira Wanne
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Rahmat Hidayat
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, BOGOR TENGAH - Rencana Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor menggaungkan 'Lokal Pride' terus bergulir.
Rencana yang bergulir ini didasari untuk mengembakan usaha pelaku-pelaku ekonomi kreatif asal Kota Bogor serta mendukung jalannya roda perekonomian para pelaku ekraf tersebut.
Bahkan, Pemkot Bogor sudah rumuskan Perwali Nomor 30 Tahun 2022 dengan meminta para Aparatur Sipil Negara (ASN) menggunakan produk-produk lokal di hari tertentu.
Kali ini, langkah itu akan diwujudkan dengan rencama Pemkot untuk membangun kawasan distro Ciheuleut, Kelurahanan Baranangsiang, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, menjadi Kampung Distro Ciheuleut.
Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim mengatakan, dalam rencana itu, kawasan Ciheuleut akan dilakukan revitalisasi.
"Tentunya kita akan tata. Saat ini sudah direncanakan. Nanti, dibikin pedestrian, saluran airnya ditata. Kemudian ditambah lampu. Kita bikin estetik," kata Dedie saat dijumpai TribunnewsBogor.com di Tugu Kujang, Senin (20/6/2022).
Menurut Dedie, penataan itu harus dilakukan guna membangkitkan gairah ekonomi para pelaku ekonomi kreatif yanh berada di Ciheuleut.
"Tentu untuk meningkatkan ekonomi masyarakat dan juga para pelaku kreatif di kota bogor dan bagian kampanye lokal pride juga di Kota Bogor," ungkap Dedie.
Rencana itu, kata Dedie, akan terus digeber oleh Pemkot Bogor.
"Kalau keburu kita alokasikan di perubahan anggaran Tahun 2022. Kalau tidak di 2023 nanti," tambah Dedie.
Sementara itu, Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Asperbang) Setda Kota Bogor, Dody Achdiat mengatakan, rencana ini saat ini sudah masuk ke dalam tahap pengkajian.
"Saat ini sudah masuk ke dalam tahap pengkajian. Bahkan, sudah pra Feasibility Study (FS) dengan dinas-dinas terkait," kata Dody saat dihubungi TribunnewsBogor.com, Senin.
Kata Dody, pengakajian yang saat ini dilakukan, untuk menentukan khususnya mengenai sistem rekayasa lalu lintas.
Sehingga, nantinya, tidak mempengaruhi mobilitas yang ada di sekitaran Kampung Distro Ciheuleut ini.