Persikabo 1973
Perkuat Pasukan untuk Musim Liga 1 2022, Persikabo 1973 Datangkan Gelandag Bertahan Anyar
Kali ini, tim berjuluk Laskar Padjajaran itu mendatangkan gelandang bertahan anyar untuk memperkuatnya di musim kali ini.
Penulis: Damanhuri | Editor: Damanhuri
TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Persikabo 1973 semakin memperkuat pasukannya untuk bertarung di musim Liga 1 2022 mendatang.
Kali ini, tim berjuluk Laskar Padjajaran itu mendatangkan gelandang bertahan anyar untuk memperkuatnya di musim kali ini.
Sosok gelandang bertahan ini bernama Tegar Infantrie dari klub promosi RANS Nusantara FC.
Pelatih Persikabo 1973, Djajang Nurdjaman nampakan terus mematangkan strategi tim dan kekuatan pemainnya sebelum turnamen sepakbola bergensi itu kembali dimulai.
Masuknya Tegar Infantrie yang kini menjadi bagian dari Persikabo 1973 membuktikan jika kesebelasan yang bermarkas di Kabupaten Bogor itu masih terus mencari pemain unggulan untuk memperkuat tim.
Bergabunganya Tegar Infantrie diketahui dari akun Instagram @officialpersikabo yang diposting pada Jumat (1/7/2022).
"Wilujeng sumping di Bogor @tegarinfantries. Selamat bergabung dan berjuang bersama Laskar Padjajaran."
Para pendukung Persikabo 1973 yaitu Kabomania langsung memberikan komentar.
Banyak Kabomania yang senang dengan datangnya mantan pemain PSIS Semarang tersebut.
"Kelazzzz bisa datengin infantrie," komentar akun @dimasinst__.
"Buktikan permainan mu," tulis akun @bang_andrew1.
"Semangat lee @tegarinfantries," komentar akun @wedecanary.
"Skuad baru semangat baru liga 1 kudu gacor," tulis akun @muh_rizqi_r.
Gembleng Fisik Pemain
Persikabo 1973 terus memantapkan persiapan pemainnya jelang musim Liga 1 2022 mendatang dengan menggembleng fisik para pemainnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bogor/foto/bank/originals/Persikabo-1973-Datangkan-Gelandag-Bertahan-Anyar.jpg)