Bogor Istimewa
Kabupaten Bogor Istimewa Dan Gemilang

Kecelakaan Maut Bekasi

Salahkan Rem Truk, Terungkap Ocehan Bohong Sopir Maut di Bekasi yang Sebabkan 11 Nyawa Melayang

Cerita karangan bohong sopir truk kontainer di Bekasi yang menewaskan 11 korban jiwa aksinya terendus Polisi

Editor: Siti Fauziah Alpitasari
Kolase foto instagram infojawabarat
Cerita karangan sopir truk kontainer di Bekasi yang menewaskan 11 korban jiwa aksinya terendus Polisi 

TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Sopir truk kontainer diduga mengarang cerita terkait insiden kecelakaan maut di depan SDN Kota Baru II dan III di Kota Bekasi hingga memakan puluhan orang korban.

Karangan cerita bohong sopir truk kontainer di Bekasi itu pun akhirnya terendus oleh polisi.

Sekedar informasi, tragedi kecelakaan maut truk kontainer itu saat ini menjadi 33 orang korban.

Dari total tersebut, 11 diantaranya meninggal dunia saat kecelakaan maut di Jalan Sultan Agung, Bekasi Barat, Rabu (31/8/2022).

Dikutip TribunnewsBogor.com dari TribunJakarta.com, hal tersebut pun diungkap oleh Kapolsek Bekasi Kota, Kompol M Salahuddin kepada awak media sesaat setelah kecelakaan maut terjadi, pada Rabu (31/8/2022) sekitar pukul 10.00 WIB.

Sekedar infomarsi kecelakaan yang melibatkan truk bermuatan besi tersebut terjadi pada Rabu (31/8/2022) sekitar pukul 10.00 WIB.

Baca juga: Menguak Kebohongan Sopir Truk Kontainer Maut di Bekasi: 23 Orang Luka-Luka, 10 Orang Tewas di TKP

Truk tersebut mendadak oleng ke kiri jalan lalu menabrak sebuah kendaraan roda dua, gerobak tukang cilok, dan halte bus depan SD Negeri Kota Baru II.

Di dalam halte bus tersebut, terdapat belasan anak SD yang sedang menunggu jemputan.

Selain itu, truk juga menabrak tiang provider (BTS) hingga roboh. Akibatnya, tiang tersebut menimpa kendaraan pick up hingga ringsek.

Kompol M Salahuddin  menjelaskan sopir truk maut yang menewaskan 11 orang dan 22 orang lainnya luka-luka tersebut mengaku mengantuk.

Tak cuma itu sopir juga mengaku rem truk yang kendarai mengalami kerusakan alias blong.

"Pelaku sudah diamankan, di Polsek Bekasi Kota," ucap Kompol M Salahuddin.

"Dia ngantuk dan katanya remnya blong," imbuhnya.

Akan tetapi Kompol M Salahuddin menduga sopir tersebut telah berbohong soal rem blong.

"Tapi setelah kami lakukan olah TKP, tidak ditemukan rem blong," katanya.

"Mobil itu saat kita evakuasi, kita masih bisa mengendarai dengan baik," imbuhnya.

Baca juga: Sempat Dituding Gunakan Narkoba, Sopir Truk Kontainer Bekasi Alami Trauma, Begini Kondisinya

Kata Pengamat

Pengamat transportasi Azas Tigor Nainggolang menyoroti nomor polisi truk maut tersebut.

Menjadir narasumber di Kompas TV, Azas menyoroti nomor polisi truk tersebut, yakni N 8051 EA.

Dapat dikatakan truk tersebut berarti berasal dari daerah Jawa Timur.

Menguak kebohongan sopir truk dalam kecelakaan truk di Bekasi yang mengakibatkan 23 orang luka-luka dan 10 orang tewas
Menguak kebohongan sopir truk dalam kecelakaan truk di Bekasi yang mengakibatkan 23 orang luka-luka dan 10 orang tewas (kolase TribunJakarta)

 

"Lalu saya lihat itu truknya nomor polisinya N ya, berarti dari Jawa Timur, Malang," ucap Azas.

Azas menilai seharusnya ada petugas baik dari kepolisian ataupun Dinas Perhubungan untuk mengecek truk tersebut.

Pasalnya truk itu melewati Jalan Sultan Agung yang terkenal ramai, di jam yang tak seharusnya.

Sekedar informasi, truk biasanya dilarang melintas di jam-jam ramai.

"Jarang sekali ada petugas di situ, itu kan juga kita lihat plat luar kota," kata Azas.

Baca juga: Kaget Ada Mobil Nyalip di Tanjakan, Sopir Truk Sampah Pasrah Muatannya Terguling usai Mati Mesin

"Harusnya kan bisa dicek, lalu kan itu bukan jam biasa truk lain,"

"Ada pelanggaran pengawasan yang dilakukan," imbuhnya.

Tak cuma soal nomor polisi kendaraan, Azas juga menyoroti badan truk yang ia duga sudah dimodifikasi.

Menurut Azas apabila badan truk sudah dimodikasi agar dapat mengakut lebih banyak muatan, maka fungsi remnya tak akan berfungsi dengan baik.

"Itu apakah truknya sudah over dimension over loading (odol)," ucap Azas.

"Artinya sudah diubah specknya bodynya, "

"Itu bisa membuat rem kurang kuat berfungsinya," imbuhnya.

Azas menduga sang sopir truk yang kini sudah ditahan di Polsek Bekasi Kota melakukan banyak pelanggaran sehingga kecelakaan maut tersebut bisa terjadi.

"Nah di sini juga sudah banyak pelanggaran yang dilakukan oleh sopir truknya," ucap Azas.

Baca juga: FATAL Kata Ridwan Kamil Tanggapi Kecelakaan Maut Truk Kontainer di Bekasi : Ini Kesekian Kalinya !

"Itu harus didalami lagi, untuk melihat apa yang jadi penyebab, karena korbannya sangat banyak," lanjutnya.

"Saya menduga speck truknya sudah diubah, kapasitas, lalu muatannya itu ada besi cor, itu berat sekali," imbuhnya.

Korban Menjerit Minta Tolong

Seorang warga Heri (30) menceritakan kengerian kecelakaan maut di Jalan Sultan Agung.

Menurut dia banyak warga yang teriak histeris minta tolong.

Heri mengatakan, jika ia tak melihat secara pasti awal mula kecelakaan truk kontainer bernopol N 8051 EA itu. Saat itu ia hanya mendengar teriakan warga yang histeris minta pertolongan.

Foto-foto kecelakaan truk kontainer di Jalan Sultan Agung KM 28,5 Kelurahan Kota Baru, Bekasi Barat, Kota Bekasi, Rabu (31/8/2022).
Foto-foto kecelakaan truk kontainer di Jalan Sultan Agung KM 28,5 Kelurahan Kota Baru, Bekasi Barat, Kota Bekasi, Rabu (31/8/2022). (Twitter)

 

"Posisi saat itu saya lagi di dalam kantor. Nah itu dengan kayak suara tabrakan gitu. Ngak lama dengar teriak warga. Pada histeris gitu minta tolong, langsung saya lihat," kata Heri, Rabu (31/8/2022).

Diungkapkan Heri, ketika itu dirinya sudah melihat truk kontainer sudah menabrak sebuah tiang telekomunikasi persis di depan SDN Kota Baru, II dan III, Jalan Sultan Agung, Kota Baru, Bekasi Barat Kota Bekasi.

Ketika kejadian kecelakaan itu, ia menyebut memang tengah bertepatan jam pulang anak sekolah.

Baca juga: Gara-Gara Mesin Mati, Truk Sampah di Kayumanis Kota Bogor Terguling, Dua Motor Tertindih

Maka dari itu ia langsung mencoba mendekat ke lokasi kejadian, dan benar ada beberapa anak sekolah dasar (SD) yang menjadi korban.

"Saya juga sempat itu menolong anak SD dua orang, itu laki-laki. Mereka itu kejepit pagar besi. Karena kan saat itu memang lagi jam pulang sekolah, kondisinya anak itu luka-luka," katanya.

Tak berselang lama, ketika dirinya mencoba menyelamatkan dua anak SD itu, ia sempat mencoba menyelamatkan yang lain.

Tiang telekomunikasi yang ditabrak truk itu mulai miring, hingga akhirnya ambruk menimpa satu kendaraan roda empat yang ada di depannya.

"Pas kita mau menolong itu, warga teriak, itu tower mau jatuh. Nah jadi tower itu ambruk ngak langsung, jadi agak lama terus miring pelan-pelan, terus ambruk timpa mobil," ujarnya.

Sumber : TribunJakarta.com

Sumber: Tribun Jakarta
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved