Bogor Istimewa
Kabupaten Bogor Istimewa Dan Gemilang

Pemotor Terseret Banjir Masuk Selokan di Jalan Dadali Bogor Masih Hilang, Diduga Masuk ke Ciliwung

Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim mengatakan bahwa sementara ini pencarian masih dilakukan.

Penulis: Naufal Fauzy | Editor: Damanhuri
TribunnewsBogor.com/Naufal Fauzy
Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim saat meninjau lokasi longsor di Kelurahan Bogor Tengah, Kota Bogor, Selasa (11/10/2022) malam. 

Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Naufal Fauzy

TRIBUNNEWSBOGOR.COM, TANAH SAREAL - Seorang pemotor yang terekam warga terseret banjir lalu masuk gorong-gorong di Jalan Dadali, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor sampai Selasa (11/10/2022) malam ini masih hilang.

Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim mengatakan bahwa sementara ini pencarian masih dilakukan.

"Satu orang warga yang terseret arus sampai sekarang kita masih melakukan pencarian di Jalan Dadali," kata Dedie A Rachim kepada wartawan, Selasa malam.

Seorang pengendara motor berjenis kelamin perempuan jatuh saat menerjang derasnya aliran air di jalanan pada saat hujan lebat di Bogor sore tadi, hingga terseret dan masuk ke dalam sebuah selokan, Selasa (11/10/2022)
Seorang pengendara motor berjenis kelamin perempuan jatuh saat menerjang derasnya aliran air di jalanan pada saat hujan lebat di Bogor sore tadi, hingga terseret dan masuk ke dalam sebuah selokan, Selasa (11/10/2022) (Istimewa)

Korban diduga masuk gorong-gorong yang menuju ke arah aliran Sungai Ciliwung.

"Diduga mungkin bisa terseret ke gorong-gorong masuk ke aliran Sungai Ciliwung," kata Dedie A Rachim.

Dedie mengatakan bahwa hal ini sudah dikoordinasikan dengan Tagana, Babinsa, Bhabinkamtibmas, BPBD dan Damkar untuk dilakukan pencarian.

"Tapi sejauh ini kita belum mendapat informasi lanjutan," ungkapnya.

 

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved