Modus Tukar Uang Receh, Pria Asal Tangerang Berurusan Dengan Polisi
Namun, saat menukarkan uang receh itu, Andika justru meminta uang tukarannya terlebih dahulu dan langsung melarikan diri.
Penulis: Rahmat Hidayat | Editor: Damanhuri
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Rahmat Hidayat
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, TANAH SAREAL - Andika Wahyudi (25) warga asal Kampung Cicenteng, Kelurahan Rawa Buntu, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan, hampir jadi amukan warga usai kepergok menipu kasir Indomaret di wilayah Bukit Cimanggu, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, Selasa (17/1/2023).
Andika diamuk warga usai hendak menipu dengan cara modus tukar uang receh.
Tidak hanya itu, Andika pun tertangkap basah mencuri Handphone milik kasir Rumah Makan Padang tak jauh dari lokasi Indomaret.
Andika pun, kini sudah berada di Polsek Tanah Sareal untuk dilakukan pemeriksaan.
"Warga melaporkan kepada kami ada yang diamankan di Jogja Plaza. Petugas Patroli langsung mendatangi TKP," kata Kapolsek Tanah Sareal Kompol Surya saat dikonfirmasi TribunnewsBogor.com, Selasa.
Surya membeberkan, kejadian ini bermula ketika pelaku mendatangi Indomaret.
Andika saat itu, membawa kantong kresek berisikan uang receh dengan maksud ditukarkan dengan uang senilai 850 ribu.
Namun, saat menukarkan uang receh itu, Andika justru meminta uang tukarannya terlebih dahulu dan langsung melarikan diri.
"Pelaku meminta uang penukaran duluan lalu meninggalkan Indomart terburu-buru," tambahnya.
Korban pun yang saat itu sudah memberikan uangnya 850 ribu, menghitung receh yang diberikan pelaku.
Ternyata uang receh milik pelaku pun, hanya mencapai 200 ribu saat dihitung.
Korban lantas mencari keberadaan dari pelaku yang ternyata ada di salah satu rumah makan.
"Kasir mencari hingga ditemukan pelaku di RM Padang Sabena. Ditempat tersebut korban meminta kekurangan receh Rp. 650.000,- namun pelaku berkelit dan melarikan diri menggunakan motornya ke arah Jalan Sholeh Iskandar dan dibuntuti oleh korban dan tukang parkir RM Padang," jelasnya.
Saat dibuntuti, Andika justru menabrak satu unit angkot di Jalan Budi Agung.
uang receh
rumah makan
TribunnewsBogor.com
berita terkini Bogor
Kompol Surya
Kecamatan Serpong
Kecamatan Tanah Sareal
tukar uang
Detik-detik Warga Kota Bogor Geger Sampai Loncat Pagar Gegara Mayat, Polisi Ungkap Ciri-cirinya |
![]() |
---|
Rute Koridor 5 dan 6 Biskita Transpakuan Segera Beroperasi Lagi, Halte Depan GOR Pajajaran Kumuh |
![]() |
---|
Kemeriahan HUT ke-80 RI di Pondok Rumput Kebon Pedes Bogor, Warga Buat Pesawat Sampai Tank Baja |
![]() |
---|
Hujan Deras Malam-malam, 5 Rumah di Perumahan Kencana Kota Bogor Sempat Terendam Banjir Lintasan |
![]() |
---|
Cuaca Kota Bogor Senin 21 Juli 2025 Pagi, Langit Cerah Sampai Siang Hari |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.