Fokus 4 Kecamatan, Pemkab Bogor Targetkan Bebas Stunting Akhir Tahun 2023

Dalam kegiatan rapat telah dilakukanya penandatangan komitmen dan pakta integritas dari kepala perangkat darrah hingga pimpinan DPRD Pemkab Bogor.

Editor: Reynaldi Andrian Pamungkas
Istimewa/Dok Pemkab Bogor
Rapat penandatangan komitmen dan pakta integritas dari kepala perangkat darrah hingga pimpinan DPRD Pemkab Bogor, yang dimana Pemkab Bogor menyatakan di akhir 2023 ini akan bebas dari stunting 

TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Pemkab Bogor, Jawa Barat secara konsisten terus melakukan penanganan angka stunting terkhusus kepada Balita untuk mengejar zero stunting di akhir tahun 2023

“Kabupaten Bogor, kurang lebih 4,78 persen,“ kata Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan dalam rapat penanganan stunting Cibinong, Bogor

Dalam kegiatan rapat telah dilakukanya penandatangan komitmen dan pakta integritas dari kepala perangkat darrah hingga pimpinan DPRD Pemkab Bogor.

“Pemkab Bogor mendapat tambahan anggaran untuk penanganan stunting, kita ini sudah punya modal awal, penanganan stunting harus tercapat tahun 2023 ini,” jelas Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan

Plt Bupati Bogor Iwan Setiawan menambahkan, Pemkab Bogor telah melakukan pemetaan terhadap 16.000 Balita stunting, daerah mayoritas berada di 4 kecamatan yaitu Bojong Gede, Cibinong, Gunung Putri dan Cileungsi.

“Secara bahu membahu harus difokuskan di 4 kecamatan tersebut untuk penanganan stuntingnya,” tandasnya.

Baca juga: Pemkab Bogor Bakal Bangun SMPN 04 Citeureup, Rudy Susmanto: Demi Kepentingan Masyarakat

Sementara itu Kepala DP3AP2KB Kabupaten Bogor, Nurhayati menyampaikan, penanda tanganan komitmen dan pakta intergritas akan memperkuat sinergi dalam penanganan stunting secara berkelanjutan.

“Rembuk sinergitas penanganan stunting ini juga akan dilaksanakan baik di tingkat kecamatan, desa dan kelurahan,” kata Nurhayati.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA
KOMENTAR

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved