Travel

3 Rekomendasi Tempat Wisata Ramah Anak di Bogor, Ada yang Punya Waterboom, Minizoo, Hingga Outbound

Tempat wisata ini memiliki banyak wahana permainan atau fasilitas yang cukup lengkap seperti playground, minizoo, dan kolam renang.

Editor: Damanhuri
Istimewa via Insatgram @nirvanavalley.resorts
Nirvana Valley, tempat wisata sekaligus penginapan yang suguhkan pemandangan Kota Bogor. Wisatawan dapat menikmati panorama pegunungan dan sunset di sore hari. 

TRIBUNNEWSBOGOR.COM – Memilih tempat berlibur bersama keluarga di Bogor merupakan pilihan yang tepat.

Bogor memiliki banyak tempat wisata keluarga yang ramah anak.

Kamu dapat berlibur menikmati tempat wisata ramah anak tanpa takut mereka bosan.

Tempat wisata ini memiliki banyak wahana permainan atau fasilitas yang cukup lengkap seperti playground, minizoo, dan kolam renang.

Berikut ini tiga tempat wisata ramah anak di Bogor:

1. Nirvana Valley

Rekomendasi pertama tempat wisata ramah anak ini berlokasi di Jalan Puncak Dua, Desa Warga Jaya, Kecamatan Sukamakmur, Bogor Timur.
Anak-anak pasti betah berwisata di sini karena banyak terdapat wahana permainan dan dapat melakukan aktivitas yang beragam.

Wisatawan dapat memasuki rabbit house, rumah domba, kids playground, trampolin, spot selfie, taman bunga, rumah pohon, dan berenang di infinity pool yang menghadap langsung ke pegunungan.

Kids playground merupakan salah satu wahana yang tersedia di tempat wisata Nirvana Valley Puncak Dua Bogor dengan latar belakang pemandangan gunung.
Kids playground merupakan salah satu wahana yang tersedia di tempat wisata Nirvana Valley Puncak Dua Bogor dengan latar belakang pemandangan gunung. (Magang PNJ/Firha Saniya Humayda)

Selain itu, jika pengunjung merasa lapar bisa makan di café yang berada di tengah danau.

Wisatawan juga bisa menikmati pegunungan dan pemandangan alam dengan hawa sejuk karena tempat wisata ini berada di ketinggian 1200 mdpl.

Tak hanya itu, Nirvana Valley menyediakan penginapan dengan beberapa pilihan akomodasi seperti Vila Segitiga dan Vila Jagung yang bernuansa eropa, Vila Kaca, Flying Camp, Roof Camp, serta Buble Glamping.

Jika menginap di sana, kamu bisa lebih puas lagi bermain bareng keluarga dan menikmati suasana alamnya.

Tetapi bila ingin sekadar berkunjung, harga tiket masuknya sebesar Rp 35.000.

Lalu, untuk biaya parkir kendaraan mobil dikenakan Rp 10.000 dan Rp 5.000 untuk motor.

2. Highland Park Resort

Highland Park Resort menjadi salah satu tempat wisata ramah anak yang ada di Bogor.

Tempat wisata ini menyediakan wahana anak yaitu mini waterboom dan playground seperti ayunan, jungkat-jungkit, dan perosotan.

Selain waterboom, Highland Park Resort juga menyediakan wahana air lainnya, yakni penyewaan boat berupa duckboat dan mini boat.

Wahana outbound juga tersedia seperti high rope, berkuda, flying fox, target shooter, dan zip bike.

The Highland Park Resort tempat menginap mirip tenda Mongolian yang berlokasi di Jalan Curug Nangka Sinarwangi, Sukajadi, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor.
The Highland Park Resort tempat menginap mirip tenda Mongolian yang berlokasi di Jalan Curug Nangka Sinarwangi, Sukajadi, Kecamatan Tamansari, Kabupaten Bogor. (TribunnewsBogor.com/Tsaniyah Faidah)

Jika ingin menikmati wahana outbound, wisatawan cukup merogoh kocek sebesar Rp 30.000 – Rp 80.000.

Tak hanya itu, wisatawan dapat sekadar berkunjung seperti ke restoran untuk menyantap makanan dan minuman yang tersedia sambil menikmati keindahan alam indah.

Selain tempat wisata, Highland Park Resort menyediakan berbagai glamping khas bangsa India dan Mongolia yang dapat Anda sewa.

Di tempat wisata ini, pengunjung dapat berfoto-foto dengan latar belakang Gunung Salak, taman bunga, ataupun penginapan bergaya Mongolia dan Apache yang menarik.

Highland Park Resort berada di Jalan Curug Nangka, Kampung Sinarwangi, Kecamatan Sukajadi, Tamansari, Kabupaten Bogor.

3. Nicole’s River Park

Tempat wisata ramah anak lain yang dapat dikunjungi adalah Nicole’s River Park.

Di tempat wisata ini terdapat area Mini Zoo untuk sekadar melihat atau memberi makan binatang seperti ayam brahma, marmut, rusa tutul, burung hantu, iguana, musang, kelinci, domba, burung, hingga angsa.

Selain itu, Anda juga dapat menyewa kostum, naik wahana, dan berswafoto dengan miniatur landmark dari berbagai negara yang instagramable.

Nicoles River Park, tempat wisata terbaru di kawasan Puncak Bogor. Harga tiket yang ditawarkan variatif berdasarkan paket wahana yang dipilih.
Nicoles River Park, tempat wisata terbaru di kawasan Puncak Bogor. Harga tiket yang ditawarkan variatif berdasarkan paket wahana yang dipilih. (TribunnewsBogor.com/Muamarrudin Irfani)

Tak hanya berswafoto, pengunjung dan anak-anak juga dapat pergi ke Chocolaterie untuk belajar membuat cokelat yang beraneka ragam.

Untuk harga tiketnya bervariatif, mulai dari Rp 35.000-Rp 75.000 berdasarkan paket yang dipilih.

Nicole’s River Park berlokasi di Jalan Raya Puncak-CIanjur No.57, Cipayung Datar, Megamendung, Bogor.

(Magang/Firha Saniya Humayda)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved