Viral di Medsos
Viral Pemakaman Diwarnai Banjir, Pelayat Yang Gotong Keranda Mayat Nyaris Tenggelam
Insiden memilukan pelayat bawa keranda jenazah terobos banjir ini terjadi di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah
Penulis: Naufal Fauzy | Editor: Naufal Fauzy
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Video suasana pemakaman warga yang sangat tak biasa viral di media sosial karena prosesi pemakaman diwarnai banjir.
Dalam unggahan ini dinarasikan bahwa kejadian ini terjadi di Dusun Kayen, Desa Sembungharjo, Pulokulon, Grobogan, Jawa Tengah.
Dalam Video ini terlihat warga yang cukup ramai secara bersama-sama menghantarkan jenazah seseorang yang meninggal dunia.
Para warga ini terlihat ramai-ramai menghantarkan jenazah tersebut dengan berjalan kaki untuk menuju peristirahatan terakhirnya.
Terlihat pula keranda mayat yang sudah terbungkus kain hijau digotong oleh beberapa orang warga untuk dibawa menuju ke pemakaman.
Namun akses jalan menuju pemakaman ini terendam banjir yang cukup dalam.
Keranda mayat yang digotong warga ini terlihat tetap menerobos banjir.
Agar memudahkan dibawa menerobos banjir, keranda jenazah diletakan di atas rakit pohon pisang kemudian dibawa oleh beberapa orang untuk menerobos banjir.
Saking dalamnya banjir, terlihat warga yang membawa keranda jenazah menerobos banjir ini nyaris tenggelam karena kedalamannya sampai menyentuh leher orang dewasa.
Sehingga dari beberapa warga yang membawa keranda jenazah menerobos banjir ini hanya kepalanya saja yang terlihat dari kejauhan setelah seluruh badannya terendam.
Saat menyaksikan keranda jenazah menerobos banjir ini, para warga pelayat lain nampak kebingungan.
Mereka hanya berdiri di tepian banjir tak langsung ikut menerobos banjir untuk menuju ke pemakaman.
Meski begitu, beberapa warga tampak menyiapkan rakit agar para pelayat ini bisa ikut menyeberangi banjir menuju ke pemakaman.
Kades setempat membenarkan
Dikutip dari Kompas.com, insiden memilukan ini terjadi di Desa Sembungharjo, Kecamatan Pulokulon, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah pada Kamis (14/3/2024).
Pantas Masih Sombong Usai Dipecat PT Timah, Ternyata Ini Aset Wenny Myzon, Penghasilan Beda Jauh? |
![]() |
---|
Minta Maaf, Karyawan PT Timah Sebut Video Ejek Honorer Antre BPJS Cuma POV : Itu Sudut Pandang Saya |
![]() |
---|
Viral Aksi Justin Hubner Edit Caption Postingan Soal Shin Tae-yong Dipecat, Ternyata Ini yang Diubah |
![]() |
---|
Viral Caption Unggahan Justin Hubner Soal Shin Tae-yong Diedit, Fans Timnas: Pemain Dibungkam |
![]() |
---|
Hasil Tes DNA Bayi Tertukar di Jakpus Mengejutkan, Ayah Tak Terima, Endingnya Beda Seperti di Bogor |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.