Jakarta Memanas ! Ini Daftar 24 Nama Besar yang Bakal Berebut Kursi Gubernur DKI
Selepas Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, kini giliran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang juga akan digelar pada November 2024 nanti
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Selepas Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024, kini giliran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang juga akan digelar pada November 2024 nanti.
Termasuk diantaranya adalah Pemilihan Gubernur (Pulgub) DKI Jakarta yang saat ini memanas.
Bursa calon gubernur DKI Jakarta memanas karena sejumlah nama-nama besar bermunculan yang digadang-gadang bakal maju di Pilkada DKI ini.
Berdasarkan informasi yang dihimpun sejauh ini, ada 8 partai yang telah memberikan bocoran terkait kader yang akan maju di Pilgub Jakarta.
Dari 8 partai ini, ada sekitar 24 orang yang dikabarkan bakal berebeut kursi untuk menjadi orang nomor satu di Jakarta tersebut.
Dikutip dari Tribun Jakarta, berikut daftar nama-nama yag dikabarkan bakal maju di Pilgub 2024.
Golkar
- Ahmed Zaki Iskandar
- Ridwan Kamil
Partai Golkar memunculkan dua nama kader dalam Pilkada DKI Jakarta yakni Mantan Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar dan Mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.
"DPP Partai Golkar memberikan mandat untuk Pilgub DKI ke dua orang, satu ke Pak Zaki dua ke saya. Tapi nanti keputusan akhirnya terserah DPP," ungkap Kang Emil, panggilan akrabnya saat ditemui di Pasar Kreatif Jawa Barat, Jalan Pahlawan, Kota Bandung, Sabtu (24/2/2024).
Kang Emil menambahkan, khusus untuk dirinya, DPP Partai Golkar memberikan dua pilihan antara menjadi calon gubernur untuk Pilkada DKI Jakarta atau Pilkada Jawa Barat.
"Saya dapat surat mandat untuk Jabar dan DKI," katanya.
Nasdem
- Ahmad Sahroni
- Wibi Andrino
- Okky Asokawati
Sekjen NasDem Hermawi Taslimi mengatakan, Nasdem mengusulkan tiga nama ini memang merupakan kader yang sudah digadang sejak lama dan sudah muncul sebagai aspirasi dari suara-suara kader NasDem.
PSI
- Grace Natalie
- Kaesang Pangarep
Partai Solidaritas Indonesia (PSI) menyodorkan dua nama yang diperkirakan akan maju di Pilkada DKI Jakarta 2024.
Pilgub DKI
DKI Jakarta
Pilkada DKI
calon gubernur
Ahmed Zaki Iskandar
Ridwan Kamil
Ahmad Riza Patria
Sandiaga Uno
Dede Yusuf
Cellica Nurrachadiana
Didik Mukrianto
Hasbiallah Ilyas
Grace Natalie
Kaesang Pangarep
| Beda Sikap Gubernur DKI dengan Jabar Soal Data Menkeu Purbaya, Pramono Ngaku, KDM Suruh Menteri |
|
|---|
| Terungkap Penyakit Lisa Mariana, Mangkir Pemeriksaan Tapi Kepergok Live di Rumah, Pengacara: Wajar |
|
|---|
| Tawa Atalia Praratya Saat Lisa Mariana Jadi Tersangka, Bakal Ikut Rujuk dengan Ridwan Kamil ? |
|
|---|
| Resmi Jadi Tersangka Pencemaran Nama Baik Ridwan Kamil, Lisa Mariana Mendadak Rujuk dengan Suami |
|
|---|
| Gaya Tengil Lisa Mariana Bareng Suami, Sempat Ditalak 3, Kini Remi Rujuk Usai Jadi Tersangka |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bogor/foto/bank/originals/cagubedki.jpg)