Liga 1

Rumor Transfer Liga 1, Kiper Persikabo 1973 Digoda Persik Kediri

Sejumlah pemain Persikabo 1973 yang berlaga di musim 2023/2024 pun dipastikan hengkang.

Penulis: yudistirawanne | Editor: Yudistira Wanne
Dok media officer Persikabo 1973
Tim Persikabo 1973 menggelar latihan 

TRIBUNNEWSBOGOR COM - Persikabo 1973 dipastikan terdegradasi dari Liga 1.

Musim 2024/2025, Laskar Padjajaran bermain di Liga 2.

Sejumlah pemain Persikabo 1973 yang berlaga di musim 2023/2024 pun dipastikan hengkang.

Salah satu pemain Persikabo 1973 yang diisikan pergi dari Bogor yakni penjaga gawang Husna Al Malik.

Husna Al Malik dikaitkan bakal direkrut Persik Kediri.

Manajemen Persik Kediri tentu ingin menambah kedalaman skuadnya. 

Dari data yang dihimpun, Malik bukan sosok yang bisa dipandang sebelah mata. 

Dia juga berlaga di Liga 1 Indonesia bersama Persikabo 1973. Selama membela Laskar Padjajaran, dia telah bermain dalam 16 pertandingan. 

Akhir musim ini, dia diyakini bakal hengkang.

Hal itu tersirat dari unggahan di akun Instagram pribadinya. Malik mengucapkan terima kasih kepada Persikabo 1973 karena telah menerimanya dengan baik.

Menurutnya, dua musim tersebut sangatlah berharga. 

“Terima kasih untuk pelatih, senior, official dan management atas kesempatan dan kerjasamanya. Terima kasih juga untuk suporter dan masyarakat bogor,” tulisnya.

Dari segi usia, dia terbilang masih muda. Yaitu 20 tahun. 

Bahkan, Malik pernah menyabet penghargaan Best Young Player Liga 1 pada Agustus lalu. 

Diyakini, Malik telah mempertimbangkan untuk mencari pengalaman dan tantangan baru. 

Terlebih, klub yang dibelanya tersebut harus tergusur ke Liga 2. 

“Saya pribadi ijin pamit. Semoga Persikabo bisa cepat kembali ke kasta tertinggi liga Indonsia,” tulisnya.

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved