Viral di Medsos
Viral Kisah Pilu Syam Permana, Pencipta Lagu Inul Daratista Mengamen demi Sambung Hidup di Hari Tua
Meski berkontribusi melambungkan nama pedangdut tersohor dari Meggy Z hingga Inul Daratista, hidup Syam Permana saat ini jauh dari kata makmur.
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Kisah pilu Syam Permana, pencipta lagu yang menjalani hidup susah di hari tuanya saat ini sedang jadi perbincangan.
Syam Permana alias Syamsudin adalah seorang pencipta lagu dangdut asal Sukabumi.
Lagu-lagu ciptaannya pun melejit dan dibawakan sejumlah pedangdut terkenal, mulai dari Meggy Z (almarhum), Ona Sutra, Asep Irama, Imam S Arifin, Titiek Nur, Intan Ali, Inne Chintya hingga Inul Daratista.
Meski berkontribusi melambungkan nama pedangdut tersohor, hidup Syam Permana saat ini jauh dari kata makmur.
Hidup sederhana, Syam tinggal di Kampung Babakan Jawa RT 1/RW 18, Desa Sukaresmi, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat.
Rumahnya berdekatan dengan ujung pesawahan.

Di usia yang tak lagi muda, Syam masih memiliki kebiasaan memainkan gitar di rumahnya sembari mengulik lagu.
Bahkan, kemampuannya menulis lagu dan berbekal suara merdu dimanfaatkan Syam untuk mengamen mengais rezeki.
Dikenal sebagai pencipta lagu, tak jarang Syam masih mengingat dan membayangkan masa kejayaannya di dunia musik.
Saat itu, Syam dikenal sebagai maestro pencipta lagu dangdut dan karyanya dibawakan oleh beberapa penyanyi dangdut kenamaan.
Baca juga: Viral! Babysitter Cekoki Obat Keras ke Bayi, Dampak Buruknya Bikin Ibu Kandung Menangis Kejer
Baca juga: Viral Pria Dibuat Kaget dengan Harga Menu Warung di Papua, Soto tanpa Nasi Dibanderol Rp120 Ribu
Diketahui, Syam Permana mengawali kariernya di bidang musik sejak 1981.
Saat itu ia membuat lagu dan mengirimkannya ke industri musik.
"Alhamdulillah, lagu kita yang keterima," ucap Syam dikutip dari Kompas.com, Senin (14/10/2024).
Tak hanya menawarkan lagu, ada kalanya Syam juga diminta membuat lagu oleh produser musik yang dikenalnya.
Saat itu, Syam pun pernah bekerja sama dengan Yongki RM membuat lagu Inul Daratista berjudul Terima Kasih.
Pantas Masih Sombong Usai Dipecat PT Timah, Ternyata Ini Aset Wenny Myzon, Penghasilan Beda Jauh? |
![]() |
---|
Minta Maaf, Karyawan PT Timah Sebut Video Ejek Honorer Antre BPJS Cuma POV : Itu Sudut Pandang Saya |
![]() |
---|
Viral Aksi Justin Hubner Edit Caption Postingan Soal Shin Tae-yong Dipecat, Ternyata Ini yang Diubah |
![]() |
---|
Viral Caption Unggahan Justin Hubner Soal Shin Tae-yong Diedit, Fans Timnas: Pemain Dibungkam |
![]() |
---|
Hasil Tes DNA Bayi Tertukar di Jakpus Mengejutkan, Ayah Tak Terima, Endingnya Beda Seperti di Bogor |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.