Gubernur Jateng Ledek Pejabat yang Selalu Ngonten, Dedi Mulyadi Balas : Daripada Gak Ngerti Masalah
Gubernur Jateng Ledek Pejabat yang Selalu Bawa Kamera, Dedi Mulyadi Beri Balasan : Daripada Gak Ngerti Masalah
Penulis: Sanjaya Ardhi | Editor: Ardhi Sanjaya
"Hari ini ketemu orang miskin," katanya sembari tertawa.
Luthfi menekankan cara tersebut sama sekali tidak membereskan masalah.
"Tidak akan menyelesaikan masalah," katanya.
Baca juga: Dedi Mulyadi Ogah Cabut Larangan Study Tour Meski Didemo, Farhan Justru Malah Memperbolehkan: Simpel
Ia mengatakan untuk ikhlas dalam bekerja menyelesaikan masalah masyarakat tanpa membawa kamera.
"Lek kuwe gelem yo silahkan, nek aku ora aku banget, ndak usah. Ikhlas aja jadi diri kita sendiri," katanya.
"Ora usah gaya, 'halo guys'," tambahnya.
Menurutnya pemimpin yang membawa media dan kamera akan sibuk mengurus medianya sampai sikapnya berubah-ubah.
"Normal aja. Begitu dikritik di medianya sibuk jawab, akhirnya opo ? sikapnya diubah-ubah, mangan teratur karena apa, syuting. Opo enak urip ngono kuwi," katanya.
Salah satu pejabat yang aktif di media sosial dan selalu merekam kegiatannya adalah Gubernur Jabar Dedi Mulyadi.
Saking aktifnya, KDM bahkan sampai membuat konten saat mengunjungi keluarga korban tewas tragedu maut pesta rakyat pernikahan anaknya, Maula Akbar dan Putri Karlina.
Dedi Mulyadi menempuh pendidikan di Sekolah Tinggi Ilmu Hukum (STIH) Purnawarman Purwakarta. Ia aktif berorganisasi dari Himpunan Mahasiswa Islam (HMI), Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) dan Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI).
Ia memulai karir politik dengan menjadi anggota DPRD Purwakarta (1999-2004) lewat Partai Golkar. Lalu 2003 Dedi terpilih menjadi Wakil Bupati Purwakarta.
KDM kemudian menjadi Ketua DPD Golkar dan terpilih menjadi Bupati selama dua periode, 2013 dan 2018.
Dia pernah mencalonkan diri sebagai Wakil Gubernur Jabar tahun 2018, tapi gagal. 2019 Dedi terpilih menjadi anggota DPR RI. Baru 2024 Dedi Mulyadi terpilih menjadi Gubernur Jabar dari Partai Gerindra.
Seakan membalas Jenderal Luthfi, Dedi meminta maaf jika hanya bisa menyelesaikan satu masalah per hari.
| Emosi Dedi Mulyadi Disuruh Klarifikasi Air Aqua Bukan dari Sumur Bor : Saya Harus Jaga Integritas |
|
|---|
| Bogor Masuk Status Siaga Darurat, Rudy Susmanto Minta Warga di Tebing dan Sungai Waspada |
|
|---|
| Dedi Mulyadi Temukan Aliran Dana Gelap dari Aqua, PDAM Diam-diam Palak Pajak dari Pabrik, Korupsi ? |
|
|---|
| KDM Ngaku Tak Niat Jatuhkan Aqua, Kini Larang Perusahaan Itu Bantu Bangun Jalan: Duit Pemprov Cukup |
|
|---|
| Terjawab Soal Viral Pria Israel Ber-KTP Pasir Hayam Cianjur, KDM Temui Bupati: Ini Bagaimana ? |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.