Tak Tahu Anaknya Hamil, Tumini Kaget Dengar Kabar Ririn Ditemukan Tewas di Sidoarjo Bersama Bayi
Seorang wanita ditemukan tewas bersama bayinya di laha kosong Sidoarjo. Pihaj keluarga kaget mendapat kabar duka tersebut.
Penulis: Mohamad Afkar S | Editor: Damanhuri
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Kabar meninggalnya Ririn (34) asal Kediri bersama bayi laki-lakinya membuat keluarga terkejut.
Ibunda Ririn, Tumini kaget saat mendapat kabar meninggalnya Ririn bersama bayinya yang baru berusia 4 hari.
Ririn ditemukan tewas di Perumahan Pepelegi, Indah, Waru, Sidoarjo, Jumat (20/9/2019) siang.
Mulanya jenazah yang ditemukan di lahan kosong itu tidak diketahui identitasnya.
Identitas baru terungkap setelah jenazah tersebut dibawa ke RS Bhayangkara Polri.
• Download Lagu DJ Remix Entah Apa yang Merasukimu - Musik DJ TikTok Viral MP3 Salah Apa Aku
Saat ditemukan, kondisi jenazah Ririn sudah membusuk.
"Diperkirakan korban sudah meninggal antar tiga sampai empat hari lalu," ujar Kapoksek Waru, Kompol Saibani seperti dilansir TribunBogor dari Surya Malang.
Ririn diduga tewas setelah melahirkan anaknya di lahan kosong itu.
Jenazah Ririn dan bayinya ditemukan pertama kali oleh seorang pemulung.

Hal itu disampaikan sekuriti perumahan, Zaenal Ali.
"Saat itu dia mencari sampah, lalu melihat dua jenazah tergeletak di semak."
"Kemudian pemulung melaporkan penemuan mayat ini ke kami, dan kami teruskan ke polisi," ujar Zaenal.
• Aamir Khan dan Kareena Kapoor Lesehan di Lantai, Sambil Makan Pakai Tangan, Videonya Bikin Heboh
Saat itu, Zaenal sempat melihat dua jenazah tersebut.
"Jenazah si ibu menghadap ke timur dan telentang. Sedangkan jenazah anaknya menghadap ke selatan," jelasnya.
Kanit Reskrim Polsek Waru, Iptu Untoro mengatakan tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan pada jenazah Ririn maupun bayinya.
