Ramadan 2025
2 Ide Resep Minuman Segar untuk Buka Puasa Ramadhan 2025: Es Campur dan Es Cincau Hijau
Simak dua ide resep minuman segar untuk takjil buka puasa Ramadhan 2025 (baku: Ramadan): Es Campur dan Es Cincau Hijau.
TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Simak dua ide resep minuman segar untuk takjil buka puasa Ramadhan 2025 (baku: Ramadan): Es Campur dan Es Cincau Hijau.
Setelah seharian menahan haus dan lapar, tentu kehadiran minuman yang segar, dingin, dan manis bisa menjadi pelega.
Nah, kamu bisa mencoba membuat salah satu dari dua ide resep minuman es di bawah ini untuk berbuka puasa di bulan Ramadan.
Bahan-bahannya gampang dicari, cara membuatnya pun cukup mudah.
ES CAMPUR
- Waktu: 30 Menit
- Sajian: 6 Porsi
Bahan:
100 gram kelapa muda, kerok panjang
100 gram buah naga, potong-potong
100 gram stroberi, masing-masing potong 4 bagian
150 gram daging sirsak
100 gram blewah, kerok panjang
1 buah alpukat, kerok
6 sendok makan susu kental manis putih
500 gram es serut
Bahan Sirup:
200 gram gula pasir
100 ml air
8 tetes pewarna merah
Cara Membuat Es Campur:
1. Sirup : rebus air, gula pasir, dan pewarna merah diatas api sedang sampai larut dan kental.
2. Campur jadi satu kelapa muda, buah naga, stroberi, blewah, alpukat, dan sirsak. Aduk rata. Tambahkan sirup.
3. Masukkan es serut. Tuang susu kental manis putih. Sajikan.
Baca juga: Ramadhan 2025 - 2 Ide Resep Minuman Segar untuk Buka Puasa: Ada Jus Jambu Wortel Jeruk yang Sehat
Baca juga: Ramadhan 2025 - 2 Ide Resep Minuman Segar untuk Buka Puasa: Es Teler dan Es Buah Rumput Laut
ES CINCAU HIJAU
- Waktu: 30 Menit
- Sajian: 5 Porsi
Bahan:
1 sendok teh selasih, rendam dalam air
500 gram cincau hijau, potong kotak 1 1/2 cm
300 ml santan dari 1/2 butir kelapa, rebus, dinginkan
500 ml air kelapa
400 gram es batu
Bahan Sirup Vanila:
200 gram gula pasir
200 ml air
1/4 sendok teh pasta vanilla
Cara Membuat Es Cincau Hijau:
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bogor/foto/bank/originals/es-cincau-hijau-d.jpg)