Viral di Media Sosial

Video Dillon Danis Baku Pukul dengan Tim Khabib Nurmagomedov di Luar Octagon, Dendam Sejak Lama ?

Keributan di luar arena octagon pada UFC 322 pecah sebelum pertandingan utama UFC dimulai pada Minggu (16/11/2025).

Penulis: Naufal Fauzy | Editor: Naufal Fauzy
Tangkapan layar @SpinninBackfist
KERIBUTAN UFC - Keributan di luar arena octagon pada UFC 322 pecah sebelum pertandingan utama UFC dimulai pada Minggu (16/11/2025). 

TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Keributan di luar arena octagon pada UFC 322 pecah sebelum pertandingan utama UFC dimulai pada Minggu (16/11/2025).

Keributan baku pukul ini di luar arena ini melibatkan Dillon Danis dan anggota tim Khabib Nurmagomedov dan Islam Makhachev.

Sontak penonton yang memenuhi ruangan Madison Square Garden, New York, Amerika Serikat itu mengalihkan perhatian ke keributan yang pecah tersebut.

Riuh penonton mewarnai ketika baku pukul terjadi.

Sejumlah petugas keamanan mencoba memisahkan orang-orang yang terlibat keributan.

Hal ini menjadi tontonan penonton yang penuh semangat.

Salah video yang merekam kejadian tersebut bahkan sampai sambil mengomentari keributan itu.

"Ini dia !, Oh memukul belakang kepala, itu ilegal, itu gak boleh mukul belakang kepala," ucap seseorang yang menonton keributan itu.

Suasana bangku penonton makin bergemuruh setelah petugas keamanan berhasil memisahkan orang-orang yang terlibat dalam perkelahian.

Dikutip dari MMAFighting.com, dalam keributan itu mantan petarung UFC Abubakar Nurmagomedov juga ikut terlibat.

Petugas keamanan juga menyeret Abubakar untuk pergi sebelum Kepala Bisnis UFC Hunter Campbell mencoba menenangkan situasi yang panas.

Bersitegang Sejak Lama

Dillon Danis yang terlibat baku pukul dengan tim Khabib Nurmagomedov bukan kali pertama.

Dillon Danis ini memang memiliki perselisihan sejak lama dengan tim Nurmagomedov.

Keributan di luar arena UFC ini tak asing bagi Dillon Danis yang merupakan mantan juara grappling tersebut.

Pada tahun 2018 silam, dalam laga Khabib Nurmagomedov vs McGregor, hal ini pernah terjadi.

Saat itu Danis merupakan rekan latihan McGregor dan pelatih grappling.

Kedua kubu awalnya saling adu mulut sampai akhirnya Khabib murka.

Saat itu Khabib melompat dari arena UFC ke bangku penonton menyerang Dillon Danis setelah menumbangkan McGregor.

Sejak saat itu, hubungan Dillon Danis dengan tim Khabib Nurmagomedov tidak akur.

Nampaknya hubungan panas itu masih belum juga berakhir sampai tahun 2025 ini.

Sampai akhirnya Dillon Danis kembali ribut dengan tim Khabib Nurmagomedov di luar arena UFC octagon.

Ikuti saluran Tribunnews Bogor di WhatsApp: https://whatsapp.com/channel/0029VaGzALAEAKWCW0r6wK2t

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved