Dua Sepeda Motor Honda Beat Adu Banteng di Gunungputri Bogor, 1 Tewas dan 2 Lainnya Luka-luka
Dalam insiden itu, dua sepeda motor jenis Honda Beat terlibat adu banteng yang mengakibatkan satu orang tewas dan dua orang luka-luka.
Penulis: Muamarrudin Irfani | Editor: Tsaniyah Faidah
Laporan Wartawan TribunnewsBogor.com, Muamarrudin Irfani
TRIBUNNEWSBOGOR.COM, GUNUNGPUTRI - Dua unit kendaraan roda dua mengalami kecelakaan lalu lintas hingga menyebabkan satu orang meninggal dunia.
Peristiwa itu terjadi di Jalan Raya Bojongnangka, Desa Bojongnangka, Kecamatan Gunungputri, Kabupaten Bogor pada Rabu (12/11/2025) malam.
Dalam insiden itu, dua sepeda motor jenis Honda Beat terlibat adu banteng yang mengakibatkan satu orang tewas dan dua orang luka-luka.
Adapun korban tewas yakni pria berinisial FMO yang merupakan pengendara Honda Beat warna pink.
"Mengalami luka memar pada bagian kepala dan luka memar pada bagian tangan sebelah kanan, kemudian dibawa ke RS Paragon dan meninggal dunia," ujar Kanit Gakkum Satlantas Polres Bogor, Ipda Ferdhyan Mulya, Kamis (13/11/2025).
Sementara itu, untuk korban luka yakni pengendara Honda Beat warna putih seorang pria berinsial SA dan penumpang wanita berinisial NPN.
Ipda Ferdhyan Mulya mengatakan, kedua korban dilarikan ke RS Abdul Rajak guna mendapatkan perawatan medis.
"Pengendaramengalami luka sobek pada bagian pelipis mata sebeah kanan,, untuk penumpangnya mengalami luka memar pada bagian kepala," ungkapnya.
Kecelakaan lalu lintas tersebut bermula saat kendaraan Honda Beat warna pink bergerak dari arah Cagak menuju ke arah Bojongnangka.
Di lokasi kejadian dengan kontur jalan datar dan lurus, sepeda motor tersebut bergerak ke kanan jalan lalu menghantam kendaraan lain dari arah berlawanan.
"Pada saat bersamaan bagian depan kendaraan membentur bagian depan Honda Beat warna putih yang sedang bergerak di lajurnya dari arah berlawanan, sehingga terjadi kecelakaan lalu lintas," katanya.
| Renovasi Ruang Sekda Kota Bogor Telan Anggaran 398 Juta Disorot, Pengamat: Tidak Terlalu Urgensi |
|
|---|
| Desa Wisata Batulayang, Hidden Paradise di Puncak Bogor yang Gak Cuma Indah tapi Bikin Betah |
|
|---|
| 93 Dapur MBG Belum Beroperasi, Bupati Bogor Targetkan MBG di Kabupaten Bogor Tuntas Januari 2026 |
|
|---|
| Kepergok Curi Kendaraan Milik Kuli, Maling Motor di Cibungbulang Bogor Diamuk Massa |
|
|---|
| Sekda Ungkap Alasan Dirut RSUD Kota Bogor Mengundurkan Diri, Ingin Fokus Rawat Orangtua |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bogor/foto/bank/originals/Kecelakaan-lalu-lintas-di-Jalan-Raya-Bojongnangka.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.