Bogor Istimewa
Kabupaten Bogor Istimewa Dan Gemilang

Kabar Artis

Tasya Farasya Akhirnya Speak Up, Bongkar Kelakuan Ahmad Assegaf yang Gadai Rumah Mama Ala

Tasya Farasya akhirnya buka suara soal dugaan penggelapan dana dan sertifikat rumah ibunya yang digadaikan suaminya, Ahmad Assegaf.

Penulis: tsaniyah faidah | Editor: Tsaniyah Faidah
Instagram Ahmad Assegaf, Ala Alatas
AHMAD ASSEGAF GADAI RUMAH - Tasya Farasya akhirnya buka suara soal dugaan penggelapan dana dan sertifikat rumah ibunya yang digadaikan suaminya, Ahmad Assegaf. 

TRIBUNNEWSBOGOR.COM - Kasus dugaan penggelapan dana yang menyeret Ahmad Assegaf, suami Tasya Farasya, masih menghebohkan publik.

Sosok yang selama ini dikenal sebagai figur profesional dan pebisnis tersebut justru diduga melakukan penyelewengan dana perusahaan kosmetik milik istrinya sendiri, Mother of Pearl (MOP Beauty).

Tak berhenti di situ, Ahmad Assegaf bahkan disebut-sebut menggadaikan aset milik mertuanya, Ala Alatas, tanpa izin.

Kuasa hukum Tasya Farasya, Sangun Ragahdo, memastikan pihaknya tidak asal bicara dalam menyampaikan kasus ini.

Menurutnya, bukti dugaan penggelapan dana sudah dikantongi. 

“Kami telah ada data-datanya juga, telah kami pelajari semua, adanya dugaan penggelapan dalam perusahaan," tegasnya.

Bahkan, nominal yang digelapkan Ahmad Assegaf tak main-main.

Meski Sangun tak merinci detailnya, ia menyebut nominal yang digelapkan cukup besar bahkan fantastis.

"Untuk nominal cukup besar ya, cukup fantastis,” ucapnya.

Sejak 2021, Ahmad Assegaf dipercaya memegang kendali keuangan MOP Beauty dengan jabatan sebagai CFO.

Namun, laporan keuangan yang seharusnya transparan justru menyisakan banyak pertanyaan.

Sangun menambahkan, sejak adanya temuan awal ketidaksesuaian data, pihak Tasya Farasya langsung melayangkan somasi terhadap Ahmad Assegaf.

“Kami sudah mengajukan somasi terhadap mantan suami Ibu Tasya. Upaya hukum lanjutan sedang kami siapkan,” lanjut Sangun Ragahdo.

Namun, dugaan penggelapan dana perusahaan ternyata bukan satu-satunya masalah yang terungkap.

Ahmad Assegaf juga diduga memanfaatkan sertifikat aset milik mertuanya, Ala Alatas, untuk mengambil pinjaman baru.

Baca juga: Terungkap Gaji Fantastis Ahmad Assegaf di Perusahaan Tasya Farasya, Masih Nekat Gelapkan Uang

Isu ini pertama kali mencuat lewat unggahan akun Instagram @budepji yang menceritakan kronologi kehancuran rumah tangga Tasya Farasya dan Ahmad Assegaf dengan nama samaran “Belle” dan “Beast.”

“Jadi, ceritanya mamahnya Belle, Collette Alatas nanyain sertifikat properti di Monaco. Collette bilang ‘Belle mana sertifikat properti Monaco gue yang lo pinjam dulu buat business loan? Gue mau jual nih. Mestinya kan udah lunas tuh pinjaman sekarang’,” tulis akun @budepji.

Cerita itu berlanjut dengan pengakuan bahwa Beast, yang diduga Ahmad Assegaf, tidak memberikan jawaban jelas ketika ditanya keberadaan sertifikat tersebut.

Ia hanya menunda-nunda dengan kata-kata mengambang.

Merasa ada yang janggal, Belle yang diduga Tasya Farasya. akhirnya menghubungi personal banker untuk mengecek kondisi pinjaman yang menggunakan sertifikat tersebut.

“Personal banker pun menjawab dengan polos bahwa Belle kan habis ambil pinjaman fresh lagi baru-baru ini. Dhuaarr histeris lah Belle,” lanjut akun @budepji dalam unggahannya.

Informasi ini lantas memicu kemarahan Tasya Farasya karena utang yang seharusnya sudah lunas justru bertambah besar akibat pinjaman baru yang tidak pernah disetujuinya.

Di tengah kabar yang terus berkembang, Tasya Farasya sendiri akhirnya buka suara dalam kanal Instagram eksklusif miliknya.

Baca juga: Bocor Ucapan Ibu Tasya Farasya ke Ahmad Assegaf: Lepasin Anak Gue, Dia Berhak Lepas Dari Siksaan Lo

Saat seorang warganet menanyakan kabar penggadaian rumah sang ibu dan dugaan penggelapan uang, Tasya Farasya menjawab singkat.

“Memong itu berita yg digadein sama nilep uang bener kah,” tanya seorang netizen.

Dengan wajah lelah sambil bersandar di sofa, Tasya Farasya hanya menuliskan satu kata: “Ya.”

Pengakuan langsung itu menjadi pukulan telak yang memperkuat dugaan publik terhadap Ahmad Assegaf.

Masalah rumah tangga Tasya Farasya dan Ahmad Assegaf kini tidak lagi dipandang sebatas persoalan nafkah atau perselisihan pribadi.

Melainkan juga melibatkan persoalan serius terkait pengelolaan dana perusahaan serta aset keluarga bernilai miliaran rupiah.

Kasus ini pun masih terus bergulir. Tim kuasa hukum Tasya Farasya menegaskan akan menempuh jalur hukum untuk memastikan seluruh dugaan penyalahgunaan dana dan aset dapat terungkap.

Gaji Fantastis Ahmad Assegaf

Nekat gelapkan dana perusahaan, Ashmad Assegaf rupanya sudah memiliki gaji bulanan yang nominalnya fantastis.

Diketahui, di perusahaan Tasya Farasya, Ahmad Assegaf  menduduki jabatan penting sebagai Chief Financial Officer (CFO) di MOP Beauty.

Untuk posisi CFO, gajinya bisa mencapai Rp150 juta hingga lebih dari Rp250 juta per bulan, tergantung ukuran perusahaan, industri, dan pengalaman.

Selain itu, Ahmad Assegaf juga menjabat sebagai Vice Director PT Hashimawira Bersaudara.

PT Hashimawira Bersaudara merupakan perusahaan kontraktor properti dan pengembang perumahan yang sudah berdiri sejak 1990.

Baca juga: Kesedihan Tasya Farasya Usai Bongkar Aib Ahmad Assegaf di Sidang Cerai : Leganya Cuma Aku yang Rasa

Berdasarkan data yang dihimpun, posisi setara Vice Director atau Vice President di Indonesia memiliki rentang gaji Rp30 juta hingga Rp100 juta per bulan, bahkan lebih.

Pendapatan Ahmad Assegaf tak berhenti di sana.

Ia juga mengelola sejumlah bisnis, antara lain gerai kuliner Japanese Street Food yammmm! serta produk rokok khas Timur Tengah bernama Delshisha.

Ikuti saluran Tribunnews Bogor di WhatsApp: https://whatsapp.com/channel/0029VaGzALAEAKWCW0r6wK2t

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved