Sting dan Chris Botti Pastikan Main di Java Jazz Festival 2016
Hal tersebut diungkapkan melalui akun twitter pribadi Peter F Gontha
TRIBUNNEWSBOGOR.COM -- Ada kabar menggembirakan bagi kalian yang berniat hadir di helatan jazz terbesar di Indonesia, Java Jazz Festival 2016 (JJF 2016).
Peter F Gontha selaku pemilik promotor Java Fesival Production sebelumnya sempat menyatakan bahwa Sting dan Chris Botti batal hadir ke Jakarta.
Namun ternyata sehari setelah digelarnya konferensi pers pada Selasa (26/1/2016) lalu, dirinya mengkonfirmasi bahwa kedua musisi legendaris tersebut akan tetap tampil di JJF 2016.
Hal tersebut diungkapkan melalui akun twitter pribadi Peter F Gontha (@petergontha) dengan memposting.
"Berita baik untuk Java Jazz 2016. Sting dan Chris Botti baru reconfirm akan hadir!!! memang Indonesia Jgn dianggap sepi!"
Berita baik untuk Java Jazz 2016. Sting dan Chris Botti baru reConfirm akan hadir!!! memang Indonesia tidak bisa di anggap sepi!
— PeterF.Gontha (@PeterGontha) January 26, 2016
Selain Sting dan Chris Botti, gelaran JJF 2016 ini akan dihadiri musisi jazz kelas dunia lainnya seperti David Foster, Robin Thicke, dan Caroline Campbell. Gimana jazzers? Udah siap memeriahkan JJF 2016?