Videotron Jakarta Selatan Jadi Trending Topik di Twitter, Netizen Penasaran Ingin Lihat Sosok Ini
Dalam sejumlah video yang direkam oleh netizen, tampak pemeran dari video itu ialah bintang asal Jepang
Penulis: Ardhi Sanjaya | Editor: Ardhi Sanjaya
@vidinoe1, #videotron jangan bilang ini cara perayaan baru untuk moment 30 September yang mulai terlupakan
Sebelumnya, Videotron atau layar televisi besar yang digunakan sebagai media iklan sering ditemuai di pinggiran jalan di Kota Besar.
Biasanya videotron itu menayangkan iklan berbagai produk ataupun iklan layanan masyarkat.
Namun, sore ini warga dikejutkan dengan tayangan video yang muncul di videotron di pinggir jalan raya.
Video yang muncul di videotron itu merupakan tayangan video film panas.
Seorang pengguna jalan yang sedang melintas di dekat videotron itu mengabadikan momen itu dan langsung diunggah ke media sosial twitter.
Alhasil video tersebut menjadi viral di Twitter.
Salah satu pengguna Twitter, @cho_ro yang mengunggah video itu di media sosial.
Dalam video itu terlihat dari kejauhan videotron sudah tampak.
Lalu, semakin mendekat semkin terlihat jelas kalau di videotron itu sedang menayangkan sebuah video film panas.
Terlihat seroang wanita sedang melakukan adegan panas.
Suasana di jalan raya itu terlihat sedang ramai dn kondisi lalu lintas sedikit tersendat.
Lalu, saat mendekati videotron itu beberapa orang berkumpul di bawah videotron itu.
Terlihat juga beberapa orang yang tampak sedang merekam apa yang ditayangkan dlaam videotron itu.
Dalam cuitan itu, akun @cho_ro menyebutkan kalau itu terjadi di depan Kantor Wali Kota Jakarta Selatan.
